Connect With Us

Dikira Tewas Kecelakaan, Pria Mabuk Bangun saat Hendak Dibawa Ambulans di Tangerang

Yanto | Senin, 15 Juli 2024 | 23:00

Pria tanpa identitas diduga korban kecelakaan di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Bojong, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, Minggu 15 Juli 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pria tanpa identitas ditemukan tergeletak di pinggir Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Bojong, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, dengan kondisi luka-luka.

Awalnya pria yang diduga koban kecelakaan tersebut dikira telah tewas karena tidak bergerak sama sekali. Namun saat hendak dibawa ambulans, dia tiba-tiba saja bangun hingga membuat warga terkejut.

Peristiwa itu terjadi pada Minggu 14 Juli 2024 sekitar pukul 16.30 wIB. Putra salah seorang pengendara mengatakan, saat dirinya lewat Lokasi ia mengetahui ada seorang pria yang jatuh dari motor di Jalan Imam Bonjol.

"Korban sempat dikerumuni warga dan dikira telah meninggal dunia. Warga pun sudah memanggil ambulans ke lokasi," ujarnya.

Selanjutnya, saat hendak dimasukkan ke dalam mobil ambulans, pria tersebut langsung sadar. Warga pun sempat menanyakan tempat tinggalnya, namun ia hanya diam.

"Ketika korban hendak dibawa ke rumah sakit ia menolak, malah minta diantar pulang. Mulutnya tercium bau alkohol, sepertinya mabuk," ungkapnya.

Akhirnya, pria tersebut dijemput oleh dua rekannya untuk dibawa pulang ke kontrakannya.

BANDARA
Pulihkan Laut Terdampak Tsunami Banten, Bandara Soetta Dorong Konservasi Terumbu Karang di Tanjung Lesung

Pulihkan Laut Terdampak Tsunami Banten, Bandara Soetta Dorong Konservasi Terumbu Karang di Tanjung Lesung

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:08

PT Angkasa Pura Indonesia melalui Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) memperkuat komitmen pelestarian ekosistem maritim, dengan memperluas program konservasi terumbu karang di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Tanjung Lesung

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

NASIONAL
Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Siap-siap, Ini Jadwal Pembelian Tiket Kereta untuk Lebaran 2026

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:56

PT Kereta Api Indonesia (KAI) mulai mengumumkan jadwal pembelian tiket kereta api untuk angkutan Lebaran 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill