Connect With Us

Hasil Coklit KPU Kota Tangerang: 1.358.589 Pemilih Pilkada 2024 di Kota Tangerang 

Redaksi | Senin, 22 Juli 2024 | 18:15

Anggota KPU Kota Tangerang Divisi Perencanaan Data dan Informasi, Mora Sonang Marpaung, Senin 22 Juli 2024. (@TangerangNews / Redaksi )

TANGERANGNEWS.com - KPU Kota Tangerang telah merampungkan proses Pencocokan dan Penelitian (Coklit) tahapan Pilkada 2024. 

Hasilnya tercatat sebanyak 1.358.589 pemilih di Kota Tangerang. Data pemilih hasil Coklit nantinya akan disinkronkan kembali. 

"Data yang sudah masuk dari hasil Coklit sudah seratus persen dengan jumlah sebanyak 1.358.589 pemilih," kata Mora Sonang Marpaung, Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Kota Tangerang, Senin 22 Juli 2024. 

Ia mengungkapkan beberapa poin penting terkait hasil Coklit tersebut. Diantaranya jumlah pemilih baru sebanyak 12.803 pemilih. 

Pemilih baru ini berdasarkan pencocokan di kartu keluarga. Mereka akan berusia 17 tahun pada 27 November nanti. "Pemilih baru ini akan terdata sebagai pemilih pada Pilkada 2024 mendatang,"sebut Mora.

Dijelaskan, proses Coklit di Kota Tangerang dilakukan dengan dua metode, yaitu secara manual dan elektronik melalui aplikasi. 

"Hasil Coklit ini akan disinkronkan kembali antara yang manual dan yang menggunakan aplikasi elektronik," jelas Mora. 

Selanjutnya, hasil dari proses ini akan diolah menjadi daftar pemilih sementara oleh Panitia Pemungutan Suara (PPS).

Mora juga menambahkan bahwa sepanjang pelaksanaan Coklit tidak ada kendala berarti. Semua berjalan dengan lancar.

Menurutnya, KPU Kota Tangerang terus berupaya memastikan data pemilih yang valid dan akurat untuk kesuksesan Pilkada 2024 mendatang.

Terkait dengan adanya joki petugas pemutakhiran pemilih (Pantarlih) di salah satu kecamatan di Kota Tangerang, kata Mora, KPU sudah menindak tegas. 

"Benar ada temuan PPK melaporkan ke kita, hari itu juga diberhentikan. KPU sangat keras dengan hal-hal seperti itu," ujarnya.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

TANGSEL
IPM Tangsel Capai 84,81, Angka Pengangguran Turun Jadi 5,09 Persen

IPM Tangsel Capai 84,81, Angka Pengangguran Turun Jadi 5,09 Persen

Senin, 26 Januari 2026 | 19:04

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) mencatatkan kenaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) menjadi 84,81 per Januari 2026.

BANTEN
Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Direktur Ekbisbanten.com Klarifikasi Soal Laporan Pencemaran Nama Baik Wali Kota Serang

Selasa, 27 Januari 2026 | 07:45

Direktur media daring Ekbisbanten.com, Ismatullah, memenuhi undangan klarifikasi di Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Banten pada Senin, 26 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill