Connect With Us

Gibran Bantah Biaya Makan Gratis Rp7.500, Bakal Uji Coba Pekan Depan di Kota Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 30 Juli 2024 | 13:54

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka didampingi istrinya Silvi Ananda, blusukan ke Babakan dan Poris, Kota Tangerang, membagi-bagikan susu dan buku kepada warga, Selasa 30 Juli 2024. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka membantah nominal biaya makan gratis sebesar Rp7.500 per anak. Biaya tersebut masih dalam perhitungan sehingga belum dipastikan.

“Kalau tidak salah, sebentar saya lagi perhitungan budget. Tidak mungkin dengan harga nominal segitu Rp7.500," katanya saat blusukan ke Babakan, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Selasa 30 Juli 2024.

Gibran juga menyebut program makan bergizi gratis itu telah diuji coba dengan anggaran sekitar Rp15.000 per porsi. Semua masih dalam perhitungan.

“Intinya sekali lagi tidak mungkin Rp7.500, dapat apa? Yang sudah kita uji cobakan di sekitar Rp15.000 sudah termasuk susu, ayam, nasi, sayur, buah,” imbuhnya.

Ia mengaku akan datang lagi ke Kota Tangerang pada awal Agustus depan, untuk mulai uji coba terhadap program unggulan makan gratis tersebut.

"Mungkin ready di minggu depan, minggu depan mungkin saya akan ke sini lagi,” kata Gibran.

Sementara dalam kegiatan itu, Gibran didampingi istrinya Silvi Ananda blusukan ke dua tempat yakni Babakan dan Poris untuk membagi-bagikan susu dan buku kepada warga.

Berdasarkan Pantauan Tangerangnews, Gibran Rakabuming Raka juga bersama Bakal Calon Wali Kota Tangerang Faldo Maldini mendatangi rumah dan mendengarkan aspirasi mereka.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

TANGSEL
Bermasalah Soal Perizinan, Pemkab Bogor Hentikan Olah Sampah dari Tangsel di Cileungsi

Bermasalah Soal Perizinan, Pemkab Bogor Hentikan Olah Sampah dari Tangsel di Cileungsi

Rabu, 14 Januari 2026 | 09:43

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menghentikan sementara aktivitas pengolahan sampah domestik yang dikirim dari Kota Tangerang Selatan (Tangsel) ke Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor.

KOTA TANGERANG
Polisi Sita 677 Obat Keras Ilegal dari Rumah Kontrakan di Neglasari

Polisi Sita 677 Obat Keras Ilegal dari Rumah Kontrakan di Neglasari

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:30

Unit Reskrim Polsek Batuceper, Polres Metro Tangerang Kota, berhasil mengungkap kasus peredaran sediaan farmasi ilegal yang tidak memenuhi standar keamanan dan tidak memiliki izin edar, pada Rabu 14 Janauri 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill