Connect With Us

Tangerang Bakal Dilanda Musim Hujan Mulai September, BPBD Minta Warga Waspada

Fahrul Dwi Putra | Sabtu, 14 September 2024 | 09:55

Ilustrasi musim hujan. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Kota Tangerang bersiap menghadapi musim hujan yang diperkirakan akan mulai melanda pada September 2024. Setelah melewati cuaca panas selama beberapa bulan terakhir, sejumlah wilayah di Indonesia, termasuk Tangerang, akan mulai diguyur hujan dengan intensitas bervariasi.

Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Indonesia akan memasuki musim penghujan secara bertahap mulai akhir September hingga awal Oktober 2024. 

Namun, hujan yang turun saat ini disebut hanya sebagai gangguan singkat sebelum musim hujan tiba sepenuhnya.

BPBD Imbau Waspada Bencana Pergantian Musim

Plt Kalak BPBD Kota Tangerang Ubaidillah Ansar mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan, terutama terhadap bencana yang kerap terjadi saat pergantian musim.

"Waspada kekeringan, hujan dengan intensitas tinggi yang mengakibatkan banjir, hingga pohon tumbang. Masyarakat harus waspada dan terus berhati-hati," ujar Ubaidillah, Jumat, 13 September 2024.

Dikatakan Ubaidillah, kejadian pohon tumbang menjadi salah satu perhatian utama BPBD. Seperti baru-baru ini terjadi di Jalan Mochammad Yamin, tepatnya di jalur menuju Pengadilan Negeri Tangerang, pada Jumat pagi, 13 September 2024.

Untuk menangani situasi darurat, BPBD Kota Tangerang menyediakan layanan emergency call center 112 dan nomor piket 24 jam BPBD di 021-5582-144. Masyarakat diimbau segera melaporkan kejadian darurat seperti pohon tumbang atau banjir melalui layanan tersebut.

Selain itu, Ubaidillah juga mendorong masyarakat untuk lebih siap menghadapi potensi bencana dengan mengikuti pelatihan kebencanaan yang diselenggarakan oleh BPBD Kota Tangerang. 

"Tak kalah penting, menyiapkan tas siaga bencana untuk mengantisipasi kebutuhan ketika terjadi bencana atau keadaan darurat sebelum datangnya bantuan," tukasnya.

BANDARA
Lion Air, Sriwijaya Air, NAM Air, dan Airfast Pindah ke Terminal 1B Bandara Soetta

Lion Air, Sriwijaya Air, NAM Air, dan Airfast Pindah ke Terminal 1B Bandara Soetta

Senin, 17 November 2025 | 20:51

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) melakukan penyesuaian operasional maskapai sebagai bagian dari upaya rebalancing layanan penerbangan domestik di Terminal 1.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

PROPERTI
Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Minggu, 16 November 2025 | 18:18

Sejak dipasarkan pada Juni 2025, Summarecon Serpong berhasil membukukan total penjualan fantastis Klaster Bellefont senilai Rp600 miliar. Penjualan booming ini meliputi 102 unit hunian dari total 230 unit yang ditawarkan.

OPINI
Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Jangan Biarkan Iblis Tertawa!

Senin, 17 November 2025 | 17:49

Pada dasarnya setiap manusia yang memasuki jenjang pernikahan akan selalu berharap agar pernikahannya langgeng hingga menua bersama. Memiliki anak, cucu, buyut, dan seterusnya hingga maut memisahkan mereka.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill