Connect With Us

Hujan Seharian, Tiga Titik di Kota Tangerang Terendam Banjir

Fahrul Dwi Putra | Sabtu, 25 Mei 2024 | 13:50

Warga terdampak banjir di Kota Tangerang usai diguyur hujan sejak Jumat, 24 Mei 2024, malam, hingga Sabtu, 25 Mei 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Sejumlah wilayah di Daerah Aliran Sungai (DAS) Cisadane terendah banjir usai diguyur hujan sejak Jumat, 24 Mei 2024, malam, hingga Sabtu, 25 Mei 2024.

Titik wilayah tersebut antara lain, Kelurahan Panunggangan Utara Kecamatan Pinang, kemudian Kelurahan Karawaci di Kecamatan Karawaci, dan Kelurahan Panunggangan Barat di Kecamatan Cibodas.

Kepala BPBD kota Tangerang Maryono Hasan mengatakan, pihaknya telah menurunkan empat regu yang terdiri dari 80 personel siaga untuk mengevakuasi warga terdampak banjir.

"Ditambah satu unit truk dan dua perahu. Kemungkinan nanti masih bisa terus bertambah menyesuaikan kondisi," ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Tangerang Herman Suwarman mengimbau agar masyarakat tetap waspada lantaran masih ada kemungkinan hujan kembali mengguyur.

Herman juga menyebut Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang akan melakukan sejumlah langkah penanganan, seperti pemberian bantuan kepada warga terdampak serta membuka Pintu Air 10 untuk mengurangi risiko banjir.

"Tadi kami sudah koordinasi dengan pengelola Pintu Air 10, agar pintu airnya bisa dibuka. Hal ini untuk mengatur level air Cisadane agar tidak limpas," pungkasnya.

HIBURAN
Fenomena Agak Laen Jadi Waralaba Film Komedi Terlaris di Indonesia, Ini Rahasianya

Fenomena Agak Laen Jadi Waralaba Film Komedi Terlaris di Indonesia, Ini Rahasianya

Senin, 19 Januari 2026 | 08:54

Film Agak Laen 2 mencatatkan sejarah baru di perfilman nasional. Film sekuel ini resmi menempati posisi teratas sebagai film komedi terlaris di Indonesia setelah meraih 10.250.000 penonton,

KOTA TANGERANG
Pemuda Ngamuk Bawa Golok Lukai Keluarga Sendiri di Ciledug Tangerang

Pemuda Ngamuk Bawa Golok Lukai Keluarga Sendiri di Ciledug Tangerang

Senin, 19 Januari 2026 | 09:56

Warga Jalan Wiru Indah, Kelurahan Parung Serab, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, dibuat panik oleh aksi seorang pemuda yang mengamuk sambil membawa senjata tajam pada Minggu, 18 Januari 2026, dini hari.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

WISATA
Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:15

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa sistem ganjil genap di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama akhir pekan panjang, terhitung Kamis hingga Minggu, 15–18 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill