Connect With Us

Banjir Luapan Kali Cibeureum, PLN Matikan Sementara Aliran Listrik di Desa Cikande Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 5 Mei 2024 | 08:34

Kondisi banjir di wilayah Perumahan Taman Cikande, Desa Cikande, Kabupaten Tangerang, Banten, mengalami banjir pada Jumat, 3 Mei 2023 (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Wilayah pemukiman di Perumahan Taman Cikande, Desa Cikande, Kabupaten Tangerang, Banten, mengalami banjir pada Jumat, 3 Mei 2023, sejak sore hingga malam.

Banjir disebabkan oleh meluapnya air sungai Cibeureum akibat curah hujan tinggi di wilayah Banten. 

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten melalui PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Banten Utara menghentikan sementara pasokan listrik di beberapa titik gardu distribusi untuk menjaga keselamatan warga.

Manager PLN UP3 Banten Utara Hanfi Adrhean menjelaskan, tiga unit gardu distribusi dan enam ratus pelanggan terdampak banjir masih dipadamkan sementara aliran listriknya hingga Jumat malam karena air belum surut total. 

Hanfi menegaskan, keputusan pemadaman listrik diambil untuk prioritas keselamatan masyarakat.

"Jika kondisi sudah aman listrik akan kami nyalakan kembali. Kami juga gerak cepat dan terjun langsung melakukan penanganan kelistrikan di lokasi mulai dari memastikan kesiapan personel siaga, kecukupan peralatan pendukung, hingga berkoordinasi dengan stakeholder terkait," ujar Hanfi dalam keterangannya.

Pada Sabtu, 4 Mei 2024, dini hari, kondisi banjir terpantau mulai surut, dan pada pukul 02.50 WIB, seluruh jaringan listrik telah dinormalkan, tiga gardu distribusi yang sebelumnya dipadamkan telah beroperasi kembali, dan tidak ada lagi pelanggan yang mengalami padam.

Penormalan listrik dilakukan setelah personel PLN melakukan pengecekan menyeluruh di lokasi untuk memastikan keselamatan warga dan aset PLN. 

Kendati begitu, Hanfi tetap mengingatkan warga di lokasi untuk tetap waspada dan menghubungi PLN jika terdapat potensi bahaya kelistrikan.

"Kami mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dengan cara menaikkan peralatan elektronik ke tempat yang lebih aman jika hal serupa terjadi," tambahnya.

General Manager PLN UID Banten Abdul Mukhlis menambahkan, PLN telah melakukan siaga kelistrikan mengingat kondisi cuaca belakangan yang seringkali ekstrem. 

Pihaknya juga telah memetakan wilayah-wilayah rentan banjir di Banten untuk mengamankan keselamatan warga dan aset PLN.

"Bagi kami keselamatan warga adalah yang utama," pungkas Abdul Mukhlis.

PROPERTI
Akses Tol dan Kawasan Terintegrasi Kerek Nilai Properti di Legok, Rumah Rp400 Juta Melonjak 50% dalam 2 Tahun

Akses Tol dan Kawasan Terintegrasi Kerek Nilai Properti di Legok, Rumah Rp400 Juta Melonjak 50% dalam 2 Tahun

Minggu, 23 November 2025 | 20:19

Kawasan Tangerang Raya, khususnya Legok, kini menjadi sorotan utama sebagai magnet investasi properti dengan kenaikan nilai jual yang fantastis, didorong oleh pengembangan infrastruktur dan kawasan kota yang terintegrasi.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

BANDARA
Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Kamis, 20 November 2025 | 16:53

Menyusul peningkatan signifikan aktivitas Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, hingga Kamis 20 November 2025, operasional penerbangan di ruang udara Jawa dan sekitarnya dipastikan masih berjalan normal.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill