Connect With Us

Gegara Joget Rese, Pemuda Babak Belur Dihajar Penonton Konser Festival Kebudayaan Kota Tangerang

Yanto | Minggu, 3 November 2024 | 15:18

Seorang pemuda babak belur dipukuli saat nonton konser di Festival Budaya Kota Tangerang, Sabtu 2 November 2024, malam. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Keributan terjadi antar penonton saat menyaksikan penampilan Band Jamrud di Festival Budaya Kota Tangerang, yang berlokasi di Taman Elektrik, Sabtu 2 November 2024, malam.

Dari pantauan Tangerangnews di lokasi, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 21.45 WIB, saat Band Jamrud membawakan lagu Putri. Kericuhan terjadi dari salah satu anak muda menjadi bulan-bulanan penonton lain.

Hal itu diduga dipicu karena cara joget pemuda tersebut yang menganggu penonton lainnya alias rese, hingga akhirnya menyulut emosi dan timbul keributan.

Pemuda yang belum diketahui identitasnya itu pun luka-luka di bagian wajah karena dipukuli.

Tak berselang lama, petugas Satpol PP Kota Tangerang langsung mengevakuasi korban untuk menghindari amukan massa yang lebih besar lagi.

Komandan Pleton  (Danton) Satpol-PP kota Tangerang Lukman hakim membenarkan terjadi keributan penonton di tengah penampilan Band Jamrud.

"Saya melihat anak muda itu dipukuli sama penonton lain yang berbadan besar. Lalu kita menolong untuk menghindari korban jiwa. Remaja tersebut mengalami luka cukup ringan di bagian wajah," ujar Lukman.

Sementara itu, konser musik tetap berlanjut karena petugas Satpol-PP di lokasi berhasil mengendalikan situasi.

"Alhamdulillah, usai keributan acara tetap berlanjut dan korban juga lagi diobati petugas ambulans yang disediakan oleh Pemkot Tangerang," imbuhnya.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill