Connect With Us

PWI Banten Gelar Konferensi Provinsi Luar Biasa, Agendakan Pemilihan Ketua Definitif

Redaksi | Kamis, 19 Desember 2024 | 14:22

Ketua Umum PWI Pusat Hendry CH Bangun saat membuka Konferensi Provinsi Luar Biasa, Kamis 19 Desember 2024. (@TangerangNews / Redaksi )

TANGERANGNEWS.com - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Banten menggelar Konferensi Provinsi Luar Biasa di Soll Marina Hotel, Jatiuwung, Kota Tangerang, Kamis 19 Desember 2024. 

Konferensi dengan mengusung tema Mengembalikan Marwah Organisasi Pers yang Akuntabel dan Profesional ini mengagendakan pemilihan ketua definitif dan ketua dewan kehormatan yang baru. 

Konferensi dihadiri oleh anggota PWI dari seluruh kabupaten dan kota se-Banten. Acara dibuka langsung oleh Ketua PWI Pusat, Hendry CH Bangun.

"Saya sangat bergembira melihat kegiatan ini berlangsung. Pemilihan ketua definitif PWI Banten sangat penting, karena memberikan landasan sah bagi kerjasama dengan pemerintah dan mitra lainnya," ujar Hendry. 

Ia menekankan pentingnya kepemimpinan yang sah dan sesuai dengan aturan, untuk menjaga eksistensi dan kredibilitas PWI.

Dalam sambutannya, Hendry juga menyoroti isu-isu yang dihadapi PWI di tingkat pusat, termasuk adanya pihak yang mengklaim sah dalam Kongres Luar Biasa PWI tanpa dasar hukum yang jelas. 

"Untuk mengadakan konferensi luar biasa, ada ketentuan yang harus dipenuhi, termasuk dukungan dari setidaknya 2/3 provinsi. Tanpa itu, kongres luar biasa tidak dapat dianggap sah," tegasnya.

Hendry mengingatkan bahwa setiap langkah organisasi harus sesuai dengan peraturan dasar dan rumah tangga PWI, agar tidak menimbulkan kebingungan dan konflik di kalangan anggota. "Kita harus menjaga profesionalisme dan integritas organisasi ini," tutupnya dengan tegas.

Ia berharap konferensi ini dapat menghasilkan kepemimpinan yang kuat dan berintegritas. Sehingga membawa PWI Banten menuju masa depan organisasi pers yang profesional. 

BANTEN
KEK ETKI Banten Cetak Investasi Rp1,08 Triliun dan Serap 432 Tenaga Kerja

KEK ETKI Banten Cetak Investasi Rp1,08 Triliun dan Serap 432 Tenaga Kerja

Senin, 19 Januari 2026 | 21:04

Kawasan Ekonomi Khusus Edukasi, Teknologi, dan Kesehatan Internasional (KEK ETKI) Banten atau yang dikenal sebagai D-HUB SEZ mencatatkan performa impresif dalam peta ekonomi nasional.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

WISATA
Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:15

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa sistem ganjil genap di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama akhir pekan panjang, terhitung Kamis hingga Minggu, 15–18 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill