Connect With Us

Mayat Terbungkus Karung Gegerkan Warga Batuceper, Diduga Korban Pembunuhan

Yanto | Selasa, 22 April 2025 | 16:04

Petugas Kepolisian mendatangi TKP mayat terbungkus karung di Batuceper, Kota Tangerang, Selasa 22 April 2025. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Warga Kelurahan Batuceper, Kecamatan Batuceper, Kota Tangerang, digegerkan penemuan mayat berjenis kelamin laki-laki di dalam karung.

Mayat ditemukan oleh warga bernama Sandro, dalam kondisi sudah bau busuk hingga akhirnya kejadian tersebut dilaporkan ke Polsek Batuceper.

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Zain Dwi Nugroho membenarkan penemuan mayat berjenis kelamin laki-laki yang hingga saat ini belum diketahui identitasnya.

"Untuk identitasnya belum diketahui, masih Mr X, kami masih mendalami kasus tersebut," ujarnya, Selasa 22 April 2025.

Korban sudah dalam kondisi membusuk dan ditemukan bekas tindak kekerasan pada tubuhnya.

"Sudah ada bau dan ada luka benda kekerasan di bagian tubuh tumbuh korban, sampai saat ini dilakukan otopsi jenazah," ujarnya.

Kapolres menghimbau warga yang merasa kehilangan anggota keluarganya bisa langsung menghubungi RSUD Kabupaten Tangerang atau ke Kepolisian.

"Kalau ada keluarga yang merasa kehilangan anggota keluarga, segera melaporkan ke pihak Kepolisian terdekat," imbuhnya.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

OPINI
Kandang Setan di Kota Akhlak

Kandang Setan di Kota Akhlak

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:52

Tangerang dengan stempel "Akhlakul Karimah"-nya itu ibarat seorang pria yang pakai setelan jas rapi dan wangi parfum surga, tapi diam-diam menyembunyikan luka borok bernanah di balik celananya.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill