Connect With Us

Cuaca Ekstrem, Sejumlah Titik Kota Tangerang Dilanda Banjir dan Pohon Tumbang

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 12 Agustus 2025 | 22:33

Banjir di Kota Tangerang usai dilanda cuaca ekstrem, Selasa 12 Agustus 2025. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Hujan lebat disertai angin kencang di wilayah Jabodetabek menyebabkan banjir dan pohon tumbang di sejumlah titik Kota Tangerang, Selasa 12 Agustus 2025.

Plt Kepala Pelaksana BPBD Kota Tangerang Mahdiar mengatakan, beberapa wilayah terdampak akibat cuaca ekstrem sejak pukul 12.10 WIB ini antara lain Kecamatan Karang Tengah, Jatiuwung, Cibodas, Larangan dan Periuk.

Pohon tumbang dilaporkan terjadi di Kelurahan Karang Mulya, Jalan Wanamulya Utama RT04/07, Karang Tengah, yang sempat menimpa kabel listri.

"Sudah ditangani oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Bidang Pertamanan dan OPD lainnya," papar.

Banjir terpantau di beberapa titik, di antaranya tertinggi ialah Perum Magnolia, Jatiuwung yang mencapai air 80 cm, Jalan Caplang Baru di Kelurahan Keroncong dengan ketinggian 30 cm, serta Underpass Taman Cibodas mencapai 60 cm.

Menindaklanjuti laporan tersebut, BPBD bersama Petugas Gabungan Kota Tangerang bergerak cepat melakukan berbagai langkah penanganan.

Tindakan yang dilakukan meliputi koordinasi antarinstansi hingga monitoring ke lokasi rawan.

Selain itu dilakukan pembersihan drainase tersumbat, penanganan pohon tumbang, hingga pengerahan personel dan perahu untuk membantu mobilisasi warga serta penyedotan genangan air.

“Hingga pukul 18.00 WIB, sebagian genangan sudah surut, pohon tumbang sudah tertangani, dan petugas masih bersiaga di lapangan untuk mengantisipasi kemungkinan cuaca ekstrem lanjutan,” jelas Mahdiar.

Petugas mengimbau masyarakat untuk tetap waspada, menghindari genangan atau aliran air yang deras, serta segera melapor jika menemukan pohon rawan tumbang atau saluran air tersumbat.

BPBD Kota Tangerang terus melakukan monitoring perkembangan situasi dan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan keamanan dan keselamatan warga.

Adapun pantauan tinggi muka air sebagian besar dalam status Siaga I dan II, sebagai berikut:

- Katulampa (Hulu) : Normal 38 cm (17.55 WIB) 

- Batu Beulah : -

- Bendung Pasar Baru : Normal 9.40 m (18.00 WIB)

- PS. Angke Hulu (Baru): Siaga II 285 cm (17.55 WIB)

- Perum Karang Tengah : Siaga I 211cm (18.00 WIB)

- Pinang Griya Permai : Siaga I 300 cm (18.00 WIB)

- Duren Villa : Siaga I 285 cm (18.00 WIB)

- Peninggilan 3 : Siaga I 206 cm (18.00 WIB)

- Jembatan Polor : Siaga I 397 cm (18.00 WIB)

- Bulakan Hulu : Siaga II 245 cm (18.00 WIB)

- Kali Ledug : Siaga I 290 cm (18.00 WIB)

- Jembatan Alamanda : Siaga I 380 cm (18.00 WIB)

- Magnolia Jatake : Siaga II 145 cm (18.00 WIB)

- Taman Cibodas : Siaga I 300 cm (18.00 WIB)

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill