Connect With Us

Cegah UMKM Terjerat Pinjol, Sachrudin Instruksikan TPAKD Bantu Permudah Akses Modal

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 13 Agustus 2025 | 17:20

Rapat Pleno TPAKD di Ruang Rapat Kantor Wali Kota Tangerang, Rabu 13 Agustus 2025. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Tangerang Sachrudin menegaskan peran strategis Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPAKD) bukan hanya sebagai forum koordinasi, tetapi juga sebagai garda depan dalam memperluas inklusi keuangan dan melindungi masyarakat dari praktik keuangan ilegal.

Dalam Rapat Pleno TPAKD yang digelar di Ruang Rapat Kantor Wali Kota Tangerang, Rabu 13 Agustus 2025, Sachrudin, menegaskan bahwa akses keuangan yang mudah, merata, dan aman akan memperkuat perekonomian daerah.

“Dengan akses keuangan yang lebih baik, pelaku UMKM dapat memperoleh modal usaha dengan lebih mudah. Ini akan mendorong pertumbuhan ekonomi, sekaligus mengurangi ketergantungan pada pinjaman ilegal seperti Pinjaman Online (Pinjol),” ujar Sachrudin.

Ia juga menggarisbawahi pentingnya edukasi dan literasi keuangan kepada masyarakat.

“Masyarakat harus memahami cara mengatur keuangan dengan bijak, mengenal layanan perbankan yang aman, dan terhindar dari jerat pinjol ilegal,” tambahnya.

Oleh karena itu, Sachrudin, mengajak seluruh pihak di TPAKD untuk berinovasi, berkolaborasi dan menyusun langkah strategis yang konkret. Sehingga, inklusi keuangan di Kota Tangerang semakin luas, merata, dan berdampak nyata bagi kesejahteraan warganya.

“Kita ingin memastikan setiap warga memiliki peluang yang sama untuk berkembang melalui akses keuangan yang aman dan mudah. Inilah komitmen kita bersama untuk membangun Tangerang yang lebih kuat dan berdaya saing,” tutupnya.

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

SPORT
Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Senin, 29 Desember 2025 | 07:11

Nama John Herdman dikabarkan semakin dekat untuk menempati kursi pelatih kepala Timnas Indonesia. Media Kanada, Waking The Red, melaporkan bahwa pelatih asal Inggris tersebut telah mencapai kesepakatan dengan PSSI

OPINI
Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Penutupan TPA Cipeucang dan Kegagalan Antisipasi Masalah Publik di Tangerang Selatan

Selasa, 23 Desember 2025 | 20:09

Penutupan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang di Kota Tangerang Selatan belakangan ini memicu krisis pengelolaan sampah yang cukup serius. Dampak dari kebijakan tersebut terlihat dari munculnya tumpukan sampah di berbagai jalan

BANTEN
Ratusan UMKM Binaan PLN UID Banten Naik Kelas Sepanjang 2025

Ratusan UMKM Binaan PLN UID Banten Naik Kelas Sepanjang 2025

Jumat, 2 Januari 2026 | 17:49

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Banten mencatat perkembangan signifikan pembinaan usaha mikro, kecil, dan menengah di wilayah Provinsi Banten sepanjang 2025

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill