Connect With Us

Produk UMKM Banten Dipamerkan di Dubai

| Kamis, 22 Oktober 2009 | 23:39

TANGERANGNEWS- Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Banten berencana akan mengirimkan dua delegasi produk usaha kecil menengah (UKM) asal Banten ke Dubai Felix Ekspo 2009, yang rencananya akan dihelat tanggal 14 hingga 18 November mendatang. Kepala Disperindag Provinsi Banten Hudaya Latuconsina mengatakan, kegiatan ini merupakan program kerja pemerintah pusat, melalui Kementerian Negara Koperasi dan UKM. Mereka akan memfasilitasi pameran dagang produk-produk UMKM yang dimiliki di seluruh Provinsi Indonesia untuk dipamerkan di kawasan Timur Tengah, tepatnya di Dubai, Uni Emirat Arab. “Dari 54 stand yang disediakan untuk Indonesia, Banten dapat 2 stand. Dua stand itu nantinya akan diisi oleh pelaku UMKM asal Kabupaten Tangerang dan Lebak,” katanya. Produk yang akan ditampilkan Provinsi Banten ini adalah produk seperti meubeler, handicraft dari kayu, dan batu-batuan. “Karena saat ini, produk-produk itulah yang bisa diandalkan dan mendapat tempat di hati konsumen di Dubai. Diharapkan kualitas hasil produk UMKM Banten bisa bersaing di kancah internasional,” terangnya. (dira)
WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

AYO! TANGERANG CERDAS
Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Minggu, 20 Juli 2025 | 11:19

Berdasarkan data terbaru dari Badan Pusat Statistik (BPS), Banten menjadi provinsi dengan jumlah mahasiswa aktif terbanyak di Indonesia, yakni sebanyak 1.687.634 mahasiswa per tahun 2024.

OPINI
Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Jumat, 31 Oktober 2025 | 12:05

Sistem birokrasi Indonesia pasca-reformasi dibangun di atas optimisme tinggi terhadap meritokrasi. Konsep ini, yang secara ilmiah berarti sistem yang menempatkan seseorang berdasarkan kemampuan, keahlian, dan kinerja (merit), tertuang dalam UU ASN

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill