Connect With Us

Dua Hari Jalani Tes Kejiwaan, Jessica Stres

EYD | Jumat, 12 Februari 2016 | 07:34

Jessica Kumala Wongso (istimewa / tangerangnews)

TANGERANG – Jessica Kumala Wangso 'maraton' menjalani rangkaian tes kejiwaan di RSCM. Tersangka kasus kematian Wayan Mirna Salihin ini mengaku stres.

Jessica diinapkan di RSCM selama diobservasi oleh tim psikiater. Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya Kombes Krishna Murti menjelaskan tes ini sebagai upaya untuk mengetahui kondisi kejiwaan Jessica.

Menghadapi pemeriksaan ini, Jessica mengaku tertekan. Pada pemeriksaan Kamis 11 Februari, Jessica sempat jatuh sakit. "(Jessica) tes psikologi lagi. Tahu tuh polisi. Tadi sudah disuruh diberhentiin, karena kurang sehat," kata pengacara Jessica, Yudi Wibowo Sukinto.

Jessica, menurut Yudi, dalam kondisi stres karena menjalani serangkaian pemeriksaan oleh tim penyidik pada Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya. "Stres dong, karena psikologis diperiksa bolak- balik, dua hari berturut-turut," imbuhnya.

Jessica masih menjalani tes kejiwaan hingga Jumat 12 Februari. Kombes Krishna menegaskan kondisi Jessica sehat. Hanya saja, polisi masih memerlukan Jessica untuk mendapatkan pemeriksaan oleh psikiater.

Menurut dia, penyidik masih terus menggali motif Jessica terkait dugaan pembunuhan berencana terhadap Mirna, temannya yang tewas usai minum kopi traktirannya itu. Sebab, Jessica selama diperiksa sebagai tersangka tidak pernah mau mengaku.

Namun, Krishna berharap dengan alat dan metodologi yang digunakan oleh ahli psikiater ini mampu membaca kejiwaan Jessica.

 

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

BANDARA
Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Mudahkan Komunikasi di Tanah Suci, Telkomsel Gandeng Palmeera Lounge Buka Layanan Roaming di Bandara Soetta

Senin, 24 November 2025 | 19:13

Telkomsel secara resmi memperkuat komitmennya dalam mendukung konektivitas jemaah haji dan umroh dengan menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) Program Kerja Sama Penyediaan Layanan Telekomunikasi bersama Palmeera Lounge, yang berlokasi di Terminal 2F

KOTA TANGERANG
Polisi Sita 1.065 Butir Obat Keras Siap Edar dari Penghuni Kontrakan di Jatiuwung

Polisi Sita 1.065 Butir Obat Keras Siap Edar dari Penghuni Kontrakan di Jatiuwung

Jumat, 28 November 2025 | 13:44

Unit Reskrim Polsek Jatiuwung berhasil mengungkap peredaran obat keras daftar G di wilayah Jatiuwung, Kota Tangerang.

TEKNO
Cuma Rp1 Jutaan, OPPO A6x Punya Baterai Jumbo Tahan Seharian

Cuma Rp1 Jutaan, OPPO A6x Punya Baterai Jumbo Tahan Seharian

Jumat, 28 November 2025 | 21:47

OPPO resmi meluncurkan perangkat A6x, smartphone terbaru yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia akan perangkat yang stylish, awet, dan nyaman digunakan sepanjang hari.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill