Connect With Us

Kapal-kapal Perang TNI AL Siap Angkut Pemudik

Tim TangerangNews.com | Jumat, 29 April 2022 | 15:41

KSAL Laksamana TNI Yudo Margono saat melepas keberangkatan 33 bus dalam rangka Mudik Bersama TNI AL 2022 secara serentak di Lapangan Apel Markas Besar Angkatan Laut, Cilangkap, Jakarta Timur. (@TangerangNews / Republika)

TANGERANGNEWS.com - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL), Laksamana TNI Yudo Margono, menyatakan kapal-kapal perang TNI AL siap mendukung mudik Lebaran 1443 Hijriah jika diperlukan untuk mengangkut penumpang.

Kesiapan tersebut, kata Yudo, bila terjadi lonjakan jumlah pemudik yang tidak cukup ditampung oleh PT Pelabuhan Nasional Indonesia.

"Kapal perang TNI AL siap jika diperlukan untuk membantu PT Pelabuhan Nasional Indonesia apabila armada yang dimiliki tidak cukup untuk menampung lonjakan jumlah pemudik Lebaran Tahun 2022," kata dia, di Markas Besar TNI AL Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis 28 April 2022, seperti dikutip dari Antara.

Yudo menyebutkan TNI AL juga sudah mempersiapkan kapal LST maupun Landing Platform Dock (LPD) apabila sewaktu-waktu diminta.

Hingga saat ini, menurut Yudo, armada PT. Pelni masih mampu mengatasi jumlah penumpang arus mudik Lebaran 2022, sehingga TNI AL hanya mendukung pengamanannya saja.

"Sudah saya perintahkan kepada semua unsur TNI AL untuk membantu pengamanan terhadap kapal-kapal PT. Pelni yang mengangkut penumpang khususnya untuk mudik," tegas dia.

Selain menyiapkan dukungan kapal kelas LPD, TNI AL juga mempersiapkan kapal-kapal perang maupun KAL guna melakukan patroli terhadap jalur laut yang dipergunakan selama arus mudik 2022.

Kemudian dukungan pengamanan juga diproyeksikan di pelabuhan-pelabuhan tempatnya para pemudik yang akan naik maupun turun kapal.

KOTA TANGERANG
Dua Maling Motor Ditangkap saat Asyik Pereteli Hasil Curian di Kelapa Dua Tangerang

Dua Maling Motor Ditangkap saat Asyik Pereteli Hasil Curian di Kelapa Dua Tangerang

Minggu, 4 Januari 2026 | 21:19

Unit Reskrim Polsek Karawaci Polres Metro Tangerang Kota berhasil mematahkan langkah komplotan pencuri kendaraan bermotor (curanmor) dalam waktu singkat.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

SPORT
Persita Tumbangkan Persis Solo 3-1 di Manahan, Kunci Tiga Poin Sejak Babak Pertama

Persita Tumbangkan Persis Solo 3-1 di Manahan, Kunci Tiga Poin Sejak Babak Pertama

Senin, 5 Januari 2026 | 09:37

Persita Tangerang kembali membawa pulang kemenangan dari laga tandang pada pekan ke-16 BRI Super League 2025/2026.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill