Connect With Us

Cek Tanggal Merah Juni 2023, Ada Libur Nasional dan Cuti Bersama

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 23 Mei 2023 | 11:51

Ilustrasi tanggal merah. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Jelang akhir Mei, masyarakat mulai mengecek jadwal tanggal merah di bulan yang akan datang, yakni Juni 2023.

Hal ini berguna untuk menentukan perencanaan ke depannya agar lebih siap dan berjalan sesuai yang diinginkan, misalnya liburan.

Kabar baiknya, terdapat beberapa tanggal merah yang ada di bulan Juni 2023 mulai dari libur nasional maupun libur acara besar keagamaaan.

Lalu, kapan tanggal merah yang jatuh pada Juni 2023? Berikut ulasan lengkapnya terkait tanggal merah Juni 2023:

Tenggal Merah Juni 2023 Libur Nasional dan Cuti Bersama

Penetapan tanggal merah Juni 2023 ini telah ditetapkan berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Berikut rincian tanggal merah Juni 2023:

  • Kamis, 1 Juni 2023: Hari Lahir Pancasila
  • Jumat, 2 Juni 2023: Cuti Bersama Hari Raya Waisak 2567 BE
  • Minggu, 4 Juni 2023: Hari Raya Waisak 2567 BE
  • Kamis, 29 Juni 2023: Hari Raya Iduladha 1444 Hijriah

Hari Penting di Bulan Juni 2023

Selain adanya tanggal merah di bulan Juni 2023, terdapat hari penting lainnya yang bernuansa peringatan terhadap hal tertentu baik secara nasional maupun internasional. Berikut rinciannya:

  • Kamis, 1 Juni 2023: Hari Lahir Pancasila, Hari Anak-anak Sedunia, Hari Susu Sedunia
  • Sabtu, 3 Juni 2023: Hari Pasar Modal Indonesia
  • Minggu, 4 Juni 2023: Hari Anak Korban Perang Internasional
  • Senin, 5 Juni 2023: Hari Lingkungan Hidup Sedunia
  • Kamis, 8 Juni 2023: Hari Laut Sedunia
  • Rabu, 14 Juni 2023: Hari Donor Darah Sedunia
  • Sabtu, 17 Juni 2023: Hari Dermaga Nasional, Hari Penanggulangan Degradasi Lahan dan Kekeringan Sedunia
  • Rabu, 21 Juni 2023: Hari Musik Dunia, Hari Krida Pertanian
  • Jumat, 23 Juni 2023: Hari Konvensi Bonn
  • Sabtu, 24 Juni 2023: Hari Bidan Nasional
  • Senin, 26 Juni 2023: Hari Peduli Korban Penyiksaan Internasional, Hari Anti Narkoba Internasional
  • Kamis, 29 Juni 2023: Hari Keluarga Nasional
BANTEN
Sebelum Terlambat, Syarat dan Cara Pindah Memilih Pilkada 2024 di Banten

Sebelum Terlambat, Syarat dan Cara Pindah Memilih Pilkada 2024 di Banten

Selasa, 8 Oktober 2024 | 08:48

Menjelang Pilkada Serentak yang akan berlangsung pada 27 November 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Banten telah membuka layanan pindah memilih.

BISNIS
Jungkir Balik Pengusaha Bertahan saat Daya Beli Turun Drastis

Jungkir Balik Pengusaha Bertahan saat Daya Beli Turun Drastis

Selasa, 8 Oktober 2024 | 11:08

Badan Pusat Statistik (BPS) merilis fenomena tren deflasi selama lima bulan berturut-turut, yang diakibatkan oleh penurunan daya beli masyarakat secara drastis.

NASIONAL
Jika Ketahuan, Pemain Judi Online Tak Akan Diberikan Bansos

Jika Ketahuan, Pemain Judi Online Tak Akan Diberikan Bansos

Selasa, 8 Oktober 2024 | 09:18

Menteri Sosial (Mensos) RI Saifullah Yusuf menegaskan, pemerintah akan memberikan sanksi tegas kepada penerima bantuan sosial (bansos) yang kedapatan bermain judi online.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill