Connect With Us

"Inilah Kutipan Ketua KPK Soal Nasrudin"

| Jumat, 1 Mei 2009 | 04:17

TANGERANGNEWS.COM-“Saya belum bisa menyikapi ini secara fulgar, dalam artian apa bagaimana, tapi kita serahkan lah pada proses penyelidikan yang sedang dilakukan. Jangan sampai komentar saya mengganggu proses itu . Tetapi kalah boleh saya sampaikan, dari lubuk hati yang paling dalam, saya tidak akan menanggapi hasil penyelidikan. Tolong dicermati saya tidak menyikapi hasil penyelidikan. Saya kan belum tahu. Iya kan? Tetapi paling tidak berdasarkan SMS yang saya terima, atau pun staff saya yang terima. Saya bisa sampaikan itu semua tidak benar. Kalau soal Nasrudin, kalau saya katakan tidak kenal itu saya berbohong. Tetapi saya selama ini menjaga aturan hukum. Bahwa saya harus melindungi mereka yang menyampaikan informasi ke KPK. Nasrudin sudah beberapakali menyampaikan informasi kepada saya ke KPK yang kewajiban undang-udang harus kita lindungi. Bahkan ada yang sudah sudah kita sidangkan. Dan beberapa yang dalam proses. Diantaranya RMI, prilaku oknum KPK memeras. Sebetulnya kepada KPK dia sudah memberikan informasi yang baik. Dia (Nasrudin) juga sempat mengutarakan mengapa meski SK-nya sudah keluar dia tidak juga dilantik sebagai Direktur oleh Menteri BUMN zamannya Sugiharto. Itu dia laporkan kepada saya. Nasrudin sebagai saksi yang harus kita lindungi. Soal tersangka bernama Sigit, yang saya baca dia adalah pemilik koran harian... Saya juga sudah mendengar sebelumnya dia sempat ingin bekerjasama dengan KPK terkait masalah rubrik hukum. Soal kesiapan dipanggil, saya ini sudah banyak mendengar katanya saya melarikan diri ke Australia dan diperiksa di Polda. Saya ini penegak hukum bos, diperlukan keterangan seperti apa ya saya tahulah. Itu dulu lah,” ucap Ketua Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) Antashari Azhar ketika di depan komplesk kediamannya di Giri Loka 2, BSD, Kabupaten Tangerang saat ditanya keterkaitannya pada tewasnnya Nasrudin Zulkarnain Direktur Putra Rajawali Banjaran, Nasrudin Zulkarnaen yang tewas ditembak di dekat Restoran Telaga Seafood, Modernland, Cikokol, Kota Tangerang pada Sabtu (14/03) lalu. (den)
TANGSEL
Makin Seru, Youtuber Fadi Iskandar Ikut Meriahkan Halloween dengan Unseen Fun Padel Tournament di Bintaro

Makin Seru, Youtuber Fadi Iskandar Ikut Meriahkan Halloween dengan Unseen Fun Padel Tournament di Bintaro

Jumat, 31 Oktober 2025 | 10:47

Kabar baik bagi para pecinta olahraga padel. Fad.Project, yang berada di bawah naungan Fadipotret milik Fadi Iskandar, menggelar Unseen Fun Padel Tournament pada 1 November 2025 di Padel.Inc, Bintaro, Tangerang Selatan (Tangsel).

BISNIS
Masih Ingat Teguk? Minuman Boba Sempat Viral Kini Alami Rugi Rp20 Miliar dan Tutup 126 Gerai 

Masih Ingat Teguk? Minuman Boba Sempat Viral Kini Alami Rugi Rp20 Miliar dan Tutup 126 Gerai 

Selasa, 28 Oktober 2025 | 13:03

Perusahaan pemilik merek minuman Teguk, PT Platinum Wahab Nusantara Tbk (TGUK), berencana memperluas lini usahanya ke bidang frozen meat dan food processing. Hal ini lantaran bisnis utamanya mengalami tekanan sepanjang 2024.

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill