Connect With Us

Asyik! Ada 3 Long Weekend di Bulan Mei 2025, Catat Tanggalnya 

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 24 April 2025 | 11:07

Ilustrasi tanggal Cuti Bersama. (tribunnews.com / tribunnews.com)

TANGERANGNEWS.com- Tidak tanggung-tanggung, ada tiga kali long weekend yang bisa dimanfaatkan untuk liburan atau sekadar rehat dari rutinitas di bulan Mei 2025. Libur panjang ini merupakan kombinasi dari hari libur nasional dan cuti bersama yang telah ditetapkan pemerintah.

Bagi para pekerja, pelajar, maupun keluarga dapat segera merancang agenda berlibur atau ingin sekadar menghabiskan waktu bersama orang terdekat.

Berikut rincian tiga long weekend sepanjang Mei 2025 dilansir dari Kompas.tv, Kamis, 24 April 2025.

1. Libur Panjang Awal Mei 2025 (1-4 Mei)  

Libur panjang pertama terjadi di awal bulan, tepatnya pada tanggal 1 hingga 4 Mei 2025. Libur ini bisa dinikmati jika mengambil cuti pada Jumat, 2 Mei.  

  • Kamis, 1 Mei 2025: Hari Buruh Internasional (libur nasional) 
  • Jumat, 2 Mei 2025: Cuti pribadi (opsional) 
  • Sabtu, 3 Mei 2025: Libur akhir pekan 
  • Minggu, 4 Mei 2025: Libur akhir pekan  

2. Long Weekend Hari Raya Waisak (10-13 Mei) 

Libur panjang kedua berlangsung selama empat hari mulai Sabtu, 10 Mei sampai Selasa, 13 Mei 2025.  

Libur ini menjadi lebih panjang berkat adanya libur nasional Hari Raya Waisak dan cuti bersama. Berikut jadwal lengkapnya.

  • Sabtu, 10 Mei 2025: Libur akhir pekan 
  • Minggu, 11 Mei 2025: Libur akhir pekan 
  • Senin, 12 Mei 2025: Hari Raya Waisak 2569 BE (libur nasional) 
  • Selasa, 13 Mei 2025: Cuti bersama Waisak  

3. Libur Akhir Mei Sampai Awal Juni (29 Mei - 1 Juni) 

Long weekend ketiga terjadi di akhir bulan, berlanjut hingga awal Juni 2025. Libur berlangsung selama empat hari dari Kamis hingga Minggu.

  • Kamis, 29 Mei 2025: Kenaikan Isa Almasih (libur nasional) 
  • Jumat, 30 Mei 2025: Cuti bersama 
  • Sabtu, 31 Mei 2025: Libur akhir pekan 
  • Minggu, 1 Juni 2025: Libur akhir pekan  

Demikian tiga kali long weekend di bulan Mei 2025, sehingga menjadi waktu yang tepat untuk merencanakan liburan, pulang kampung, atau menghabiskan waktu berkualitas di rumah bersama keluarga. 

TEKNO
Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Senin, 26 Januari 2026 | 19:23

Trader kini semakin mengutamakan aplikasi trading yang praktis dan serba terintegrasi. Simak fitur-fitur yang mendukung analisa, efisiensi, dan kenyamanan trading modern.

KAB. TANGERANG
890 Rumah di Kronjo Masih Terendam Banjir, Warga Desak Normalisasi dan Pembangunan Tanggul Sungai

890 Rumah di Kronjo Masih Terendam Banjir, Warga Desak Normalisasi dan Pembangunan Tanggul Sungai

Rabu, 28 Januari 2026 | 21:15

Sebanyak 890 rumah di Desa Cirumpak, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, masih terendam banjir yang diakibatkan luapan Sungai Cimanceuri dan Cipasilian hingga saat ini, Rabu 28 Januari 2026.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill