Connect With Us

Evan Dimas, Pemain Pertama Jalani Program La Liga Global

EYD | Rabu, 10 Februari 2016 | 07:11

Evan Dimas (Istimewa / Tangerangnews)

TANGERANG – Gelandang muda Indonesia, Evan Dimas Darmono, bisa menjalani latihan selama lima bulan bersama klub asal Spanyol, Espanyol B, berkat program La Liga Global.

Hal tersebut diungkap pihak La Liga lewat situs resmi liga, Selasa (9/2). Pihak La Liga menyatakan mantan kapten timnas Indonesia U-19 itu merupakan pemain pertama yang terpilih menjadi bagian dari program La Liga Global.

"Evan Dimas adalah pemain pertama yang terpilih sebagai bagian dari La Liga Global, sebuah proyek yang termasuk memberi dukungan kepada pesepakbola dari negara lain, sehingga mereka dapat mengembangkan kemampuan mereka dalam lingkungan terbaik," tulis La Liga.

Program tersebut membuat Evan Dimas terus mendapat sorotan dari pihak La Liga. Setiap kegiatan yang dilakukan pemain 20 tahun itu selalu diunggah ke Twitter resmi La Liga.

Kegiatan terakhir Evan Dimas di Spanyol yang diberitakan pihak La Liga adalah ketika pemain yang terakhir memperkuat Persebaya itu menyaksikan langsung pertandingan Espanyol melawan Real Sociedad di Stadion Cornella El Prat, Senin (8/2/2016).

"Lewat proyek ini, La Liga berusaha mendukung pengembangan talenta muda dari berbagai negara di seluruh dunia, menempatkan penekanan khusus pada pengembangan janji masa depan dari masing-masing negara yang terlibat," berikut pernyataan La Liga.

"Evan Dimas adalah yang pertama dari banyak pemain yang akan menjadi bagian dari inisiatif ini, di mana mereka akan mengunjungi klub top di Spanyol untuk mengetahui bagaimana mereka bekerja dan berlatih."

Evan Dimas mengaku tidak hanya ingin sekedar menjalani latihan bersama tim Espanyol B. Pemain kelahiran Surabaya, Jawa Timur, itu berambisi direkrut klub rival sekota Barcelona tersebut.

"Saya pekerja keras, suka menemukan hal-hal baru dan bertemu teman-teman baru. Espanyol klub yang bagus, saya akan memanfaatkan kesempatan ini," ujar Evan Dimas kepada La Liga TV.

KAB. TANGERANG
103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:10

Angin puting beliung melanda Desa Cikuya, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang hingga merusak ratusan rumah warga dan sejumlah infrastruktur lingkungan.

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill