Connect With Us

Messi Juarai Piala Dunia 2022, Malah Ronaldo Trending Topik di Twitter

Fahrul Dwi Putra | Senin, 19 Desember 2022 | 13:48

Ilustrasi Messi mengangkat tropi Piala Dunia 2022 setelah menang melawan Prancis, Minggu 18 Desember 2022. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Partai final Piala Dunia Qatar 2022 mengantarkan Timnas Argentina menjadi juara setelah mengalahkan Prancis di Lusail Iconic Stadium, pada Minggu, 18 Desember 2022, malam.

Kemenangan tersebut diraih setelah adu penalti dengan skor 4-2. Hasilnya, Timnas Argentina kembali memboyong Piala Dunia untuk ketiga kalinya.

Sang megabintang Argentina, Lionel Messi turut berperan penting dalam membawa timnya menjadi juara.

Messi sukses mencetak dua gol ke gawang timnas Prancis. Gol pertama melalui titik putih pada menit ke-23. Lalu, gol kedua dicetak pada babak perpanjangan waktu, tepatnya menit ke-108.

Dari kedua gol tersebut Messi membawa timnya ke babak penalti, sekaligus mencatatkan rekornya yang telah mengoleksi tujuh gol dalam Piala Dunia Qatar 2022, seperti dilansir dari bolasport.com, Senin 19 Desember 2022.

Setelah menjuarai Piala Dunia Qatar 2022, Messi mengukuhkan gelarnya untuk menjadi GOAT (Greatest Of All Time) meninggalkan rivalnya, Cristiano Ronaldo, yang sudah terlebih dahulu angkat koper karena dikalahkan oleh Maroko.

Rivalitas antar kedua pemain bintang ini memang tak dapat terpisahkan dalam benak seluruh pecinta sepakbola dunia. Tercatat mereka telah bersaing selama 14 tahun sejak pertemuan pada laga pertama semifinal Liga Champions di Camp Nou, 23 April 2008.

Kini, Messi telah unggul dari rivalnya itu, warganet pun berspekulasi ini merupakan momen pergantian generasi Messi-Ronaldo, menuju generasi bintang sepakbola yang baru.

Meski begitu, justru yang menjadi trending topik di Twitter malah Ronaldo dengan jumlah 736 ribu retweet yang berisikan tanggapan warganet atas keluarnya Argentina sebagai juara Piala Dunia Qatar 2022.

"Messi telah memenangkan Piala Dunia. Ronaldo belum pernah memenangkan Piala Dunia," cuit KSI, Rapper asal Amerika.

"Karir yang sempurna, pensiun dengan tenang, perdebatan selama ini antara Messi atau Ronaldo sudah selesai! THE BEST FOOTBALL PLAYER EVER, LIONEL ANDRES MESSI," tulis warganet.

"Jadi, butuh waktu sekitar 15 tahun untuk mengakhiri debat siapa GOAT sesungguhnya. Ya, selamat Lionel Messi! Dari saya fans @Cristiano," imbuh warganet.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

BANTEN
Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:03

Untuk pertama kalinya dalam sejarah sejak tahun 2005, perhelatan musik bergengsi Java Jazz Festival 2026 resmi akan digelar di luar Jakarta.

KAB. TANGERANG
103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

103 Rumah di Solear Tangerang Rusak Dihantam Puting Beliung

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:10

Angin puting beliung melanda Desa Cikuya, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang hingga merusak ratusan rumah warga dan sejumlah infrastruktur lingkungan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill