Connect With Us

Link Streaming dan Jadwal Pertandingan Persita vs PSM Makassar, Pendekar Cisadane Targetkan Poin Maksimal di Kandang Sendiri

Fahrul Dwi Putra | Senin, 13 Maret 2023 | 09:24

Latihan persiapan Persita Tangerang untuk menghadapi PSM Makassar dalam pekan ke-30 BRI Liga 1 2022/2023 (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Pekan ke-30 BRI Liga 1 2022/2023 dijadwalkan laga antara Persita melawan PSM Makassar bergulir di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang.

Pelatih Persita Tangerang Luis Edmundo mengatakan, pihaknya telah melakukan persiapan yang matang untuk menghadapi sang pemuncak klasemen.

"Semoga apa yang kita kerjakan dalam latihan bisa kita bawa sebagai tim dengan organisasi dan semoga pemain bisa tampil maksimal," ujar Luis dalam jumpa pers sebelum pertandingan.

Luis menekankan untuk dapat meraih poin maksimal lantaran Pendekar Cisadane sedang bermain di kandang sendiri.

"Dan yang paling penting kita bermain di rumah kita sendiri di kandang. Kita harus tanggung jawab main keras dan kerja keras," tegas pelatih asal Chile itu.

Menurut Luis, PSM Makassar saat ini berada dalam posisi yang diunggulkan. Sebab, tidak ada pergantian pelatih di tengah musim seperti yang dialami Persita Tangerang sehingga secara struktur permainan akan lebih konsisten.

"Itu nilai plus yang sangat besar untuk PSM dan supaya mereka bisa lagi ada di papan atas sekarang," kata Luis.

Meski begitu, Luis menuturkan bahwa sepak bola adalah permainan 11 lawan 11 sehingga ia dan para pemain menargetkan untuk mendapatkan poin maksimal dan tampil positif.

"Kita sudah rencanakan dan kalau ada debut, kita akan lihat," tutupnya.

Jadwal Pertandingan

Adapun laga antara Persita Tangerang versus PSM Makassar akan berlangsung di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Senin 13 Maret 2023, pukul 15.00 WIB.

Pertandingan seru ini dapat disaksikan siaran langsungnya melalui Vidio atau dapat ditonton secara langsung di Stadion dengan memesan tiket di laman resmi Persita. 

OPINI
Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Jumat, 31 Oktober 2025 | 12:05

Sistem birokrasi Indonesia pasca-reformasi dibangun di atas optimisme tinggi terhadap meritokrasi. Konsep ini, yang secara ilmiah berarti sistem yang menempatkan seseorang berdasarkan kemampuan, keahlian, dan kinerja (merit), tertuang dalam UU ASN

HIBURAN
Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Rabu, 5 November 2025 | 19:51

Mal Ciputra Tangerang mengubah atrium utamanya menjadi hutan prasejarah yang penuh petualangan melalui acara spektakuler bertajuk “Dino Kingdom".

TEKNO
Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Agar Tidak Menyesal, Ini Kelebihan dan Kekurangan Redmi 15C

Rabu, 5 November 2025 | 17:36

Redmi kembali menarik perhatian pasar smartphone melalui peluncuran Redmi 15C. Ponsel ini diklaim menghadirkan keseimbangan antara harga terjangkau dan spesifikasi mumpuni untuk kebutuhan harian.

TANGSEL
Ada 538 Kasus Suspek Campak Rubella di Tangsel, Orang Tua Diimbau Lengkapi Imunisasi Anak

Ada 538 Kasus Suspek Campak Rubella di Tangsel, Orang Tua Diimbau Lengkapi Imunisasi Anak

Rabu, 5 November 2025 | 19:41

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mengeluarkan imbauan keras kepada masyarakat terkait tingginya kasus suspek Campak Rubella (Measles Rubella) di wilayah tersebut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill