Connect With Us

Timnas Argentina Tiba di Indonesia Tanpa Kehadiran Messi, PSSI Beri Sambutan Hangat 

Fahrul Dwi Putra | Sabtu, 17 Juni 2023 | 08:43

Kedatangan Timnas Argentina di Bandara Soekarno-Hatta, Jumat, 16 Juni 2023 (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com-Timnas Argentina telah tiba di Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng pada Jumat, 16 Juni 2023, sekira pukul 21.50 WIB, untuk melanjutkan kunjungannya dalam tur internasional.

Tim Tango yang dipimpin oleh pelatih Lionel Scaloni langsung disambut dengan hangat oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dan sejumlah anggota Komite Eksekutif PSSI, meski pemain bintang Argentina, Lionel Messi tidak ikut berlaga.

Dalam sambutannya, Erick Thohir mengucapkan selamat datang kepada Timnas Argentina di Indonesia. Ia berharap agar tim tersebut dapat menikmati kunjungan mereka dan merasa nyaman selama berada di Tanah Air. 

"Selamat datang di Indonesia tim Argentina. Semoga mereka menikmati pertandingan di sini," kata Erick Thohir.

Argentina dijadwalkan akan bertanding melawan Timnas Indonesia pada Senin, 19 Juni 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. 

Dalam acara penyambutan ini, semua pemain Argentina beserta ofisial tim juga diberikan penghormatan khusus. Mereka diberikan selendang kain batik, sebuah simbol kebudayaan Indonesia, oleh Ketua Umum PSSI dan anggota Komite Eksekutif PSSI yang hadir. 

Hal ini merupakan bentuk penghargaan atas kedatangan Timnas Argentina serta semangat persahabatan antara kedua negara.

Sebelumnya, Timnas Argentina menjalani pertandingan FIFA Matchday melawan Timnas Australia di Beijing pada Kamis, 15 Juni 2023, lalu.

Pertandingan tersebut berakhir dengan kemenangan bagi Argentina dengan skor 2-0. 

Setelah tiba di Bandara Soekarno Hatta, para pemain Argentina langsung menuju hotel untuk beristirahat sejenak sebelum menjalani sesi latihan di Stadion Utama Gelora Bung Karno hari ini, Sabtu, 17 Juni 2023.

OPINI
Asap Rokok di Lingkungan Sekolah: Potret Gagalnya Pendidikan Karakter

Asap Rokok di Lingkungan Sekolah: Potret Gagalnya Pendidikan Karakter

Kamis, 16 Oktober 2025 | 20:24

Pagi hari di sekolah seharusnya dipenuhi aroma semangat belajar. Tapi di beberapa sekolah di Banten, udara pagi justru bercampur dengan asap rokok murahan yang melayang pelan di antara tawa para siswa.

SPORT
Hokky Caraka Adu Mulut dengan Suporter PSIM Usai Diejek Soal Masalah Pribadi 

Hokky Caraka Adu Mulut dengan Suporter PSIM Usai Diejek Soal Masalah Pribadi 

Sabtu, 18 Oktober 2025 | 22:57

Pemain Persita Tangerang, Hokky Caraka, buka suara setelah dirinya mendapatkan ejekan dari suporter PSIM Yogyakarta dalam laga pekan kesembilan Super League 2025/2026.

TEKNO
Surge dan MyRepublic Menangi Lelang Internet Murah 100 Mbps, Segini Harganya 

Surge dan MyRepublic Menangi Lelang Internet Murah 100 Mbps, Segini Harganya 

Jumat, 17 Oktober 2025 | 13:03

Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) mengumumkan hasil lelang frekuensi 1,4 GHz yang akan digunakan untuk memperluas layanan internet murah berkecepatan hingga 100 Mbps di seluruh Indonesia.

KAB. TANGERANG
Hindari agar Tidak Kena Macet, Ini Daftar 24 Jalan Diperbaiki di Kabupaten Tangerang

Hindari agar Tidak Kena Macet, Ini Daftar 24 Jalan Diperbaiki di Kabupaten Tangerang

Sabtu, 18 Oktober 2025 | 21:44

Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) mengumumkan akan segera melaksanakan kegiatan konstruksi di sejumlah ruas jalan wilayah Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill