Connect With Us

Pemain Persita Bersyukur Raih 1 Poin Lawan Persija Meski Masih Tertahan di Posisi ke-15 Klasemen

Fahrul Dwi Putra | Senin, 4 Desember 2023 | 17:10

Javlon Guseynov pemain lini belakang Persita Tangerang (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Pemain Persita Tangerang Javlon Guseynov mengungkapkan rasa syukurnya usai berhasil membawa pulang satu poin usai menahan imbang Persija Jakarta dengan skor 1-1, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada Minggu, 03 Desember 2023.

"Alhamdulillah, kita mendapat satu poin di kandang lawan, apalagi kami bermain di kandang Persija," ujar Javlon dalam sesi jumpa pers pascapertandingan.

Javlon mengaku, pertandingan melawan Macan Kemayoran berjalan cukup sengit lantaran terjadi perebutan bola antara keduanya. 

Namun, raihan satu poin dari Persija belum berhasil membawa Persita beranjak dari posisi ke-15 klasemen sementara BRI Liga 1 musim 2023/2024. Meski begitu, jarak poin dengan lima tim lain di atas semakin menipis, yakni tiga poin.

"Ini jadi poin yang penting untuk memperbaiki posisi kita di klasemen. Kita harus mendapatkan poin di setiap pertandingan," kata Javlon.

Selanjutnya, Persita akan menjamu Persikabo 1973 di Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, pada Minggu, 10 Desember 2023, malam.

MANCANEGARA
Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Jepang Butuh Ratusan Ribu Tenaga Kerja, Warga Negara Indonesia Lebih Disukai 

Rabu, 23 April 2025 | 12:03

Di tengah sulitnya mencari pekerjaan di dalam negeri, Jepang justru membuka peluang kerja yang sangat besar bagi tenaga kerja asing, termasuk dari Indonesia.

AYO! TANGERANG CERDAS
Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Kebijakan Baru, Guru Wajib Belajar Sehari dalam Seminggu 

Jumat, 25 April 2025 | 13:22

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) melalui Direktorat Jenderal Guru, Tenaga Kependidikan, dan Pendidikan Guru (Dirjen GTK) menerbitkan kebijakan baru yang mewajibkan guru dari seluruh jenjang pendidikan

OPINI
Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Senin, 28 April 2025 | 17:39

Pilkada Serentak 2024 melahirkan Banyak Kepala daerah Terpilih sebagai Pemimpin Politik di daerah. Dampaknya adalah budaya retreat atau Pembekalan Yang dilaksanakan oleh Presiden RI melalui kementerian Dalam Negri kepada kepala daerah terpilih

BANTEN
PLN UID Banten Sukses Jaga Kelistrikan saat Haul Syekh Nawawi al-Bantani ke-132

PLN UID Banten Sukses Jaga Kelistrikan saat Haul Syekh Nawawi al-Bantani ke-132

Kamis, 1 Mei 2025 | 15:17

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten berhasil menjamin keandalan listrik dalam peringatan Haul Syekh Nawawi al-Bantani ke-132 yang digelar pada 26–28 April 2025 di Tanara, Kabupaten Serang, Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill