Connect With Us

Sempat Dipecat, Luis Edmundo Balik Jadi Pelatih Persita di Sisa Musim Liga 1 2023/2024

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 4 April 2024 | 06:06

Pelatih Persita Tangerang Luis Edmundo (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com-Sosok asal Chile, Luis Edmundo Duran kembali didapuk menjadi pelatih Persita Tangerang untuk menjalani sisa musim Liga 1 musim 2023/2024.

Padahal, sebelumnya Luis baru saja dipecat oleh Persita Tangerang pada September 2023, lalu.

Kini, Luis diketahui telah memimpin sesi latihan para Pendekar Cisadane hingga sebelum libur hari raya Idulfitri pekan depan.

Dalam empat laga terakhir, Persita akan menghadapi lawan berat antara lain Persib Bandung, Persik Kediri, Persis Solo dan Bali United.

Sebelumnya, Luis pertama kali menjadi pelatih Persita pada Februari 2023, lalu menggantikan pelatih sebelumnya, Alfredo Vera. 

Saat itu, Luis sukses mengantarkan Persita finis di posisi ke-9 musim 2022/2023, dengan total 20 pertandingan meliputi 7 kemenangan, 3 hasil imbang dan 10 kekalahan.

Pemegang lisensi Conmebol Pro ini juga sempat menjadi pelatih Persita U-20 sejak 2020 silam.

Sebagai informasi, Luis merupakan mantan pemain Persita pada periode 2009 hingga 2015.

Selama menjadi pemain aktif, Luis mengisi posisi bek tengah dan sempat menjadi kapten bagi Persita.

Karirnya cukup baik di Persita lantaran mampu membawa Pendekar Cisadane naik ke kasta tertinggi Liga Indonesia pada musim 2011/2012.

KAB. TANGERANG
Telkomsel YUPP! Edukasi Pelajar di Tangerang Siapkan Diri Jadi Entrepreneur

Telkomsel YUPP! Edukasi Pelajar di Tangerang Siapkan Diri Jadi Entrepreneur

Selasa, 15 Oktober 2024 | 15:20

Telkomsel memberikan edukasi kepada pelajar di SMK Negeri 1 Kabupaten Tangerang untuk menjadi calon entrepreneur muda Indonesia melalui program Telkomsel YUPP! (Youth Preneurship Program).

TEKNO
Pendapatan Industri Game di Indonesia Capai USD 1,6 Miliar pada 2023

Pendapatan Industri Game di Indonesia Capai USD 1,6 Miliar pada 2023

Senin, 14 Oktober 2024 | 14:52

Indonesia menjadi salah satu pasar game terbesar di Asia Tenggara. Dengan lebih dari 150 juta gamer, tahun 2023, industri game Indonesia menghasilkan pendapatan lebih dari 1,6 miliar dolar Amerika Serikat (AS).

BANTEN
Besok Debat Pertama Pilgub Banten 2024 Airin-Ade vs Andra Soni-Dimyati, Temanya Soal Kesejahteraan

Besok Debat Pertama Pilgub Banten 2024 Airin-Ade vs Andra Soni-Dimyati, Temanya Soal Kesejahteraan

Selasa, 15 Oktober 2024 | 12:38

Pasangan calon (Paslon) Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi dan Andra Soni-Dimyati Natakusumah akan salin beradu gagasan berkaitan dengan tema "Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat dan Akselerasi Pembangunan Berkeadilan di Provinsi Banten."

BANDARA
Polres Bandara Soetta Gagalkan Keberangkatan Wanita ke Malaysia Hendak Dijadikan PSK

Polres Bandara Soetta Gagalkan Keberangkatan Wanita ke Malaysia Hendak Dijadikan PSK

Senin, 7 Oktober 2024 | 14:03

Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) berhasil mengungkap kasus tindak pidana perdagangan orang (TPPO), dengan wanita berinsial SM.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill