Connect With Us

Tarif Angkot di Tangsel Juga Naik Rp1.000

Keating | Jumat, 21 November 2014 | 18:58

Ilustrasi Angkot di Tangerang Demo (Dira Derby / TangerangNews)

TANGSEL- Pemkot Tangsel telah menetapan besaran kenaikan tarif angkutan perkotaan untuk semua jurusan dan radius jarak tempuh. Kebijakan ini disesuaikan dengan harga BBM bersubsidi jenis premium dan solar yang telah naik.

“Tarif angkot pascakenaikan BBM sebesar Rp 1.000, semua serentak,” terang Sukanta, pada Jumat (21/11/) siang. Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Tangsel, Sukanta menyepakati penentuan kenaikan tarif angkot telah dibahas bersama dengan Organisasi Angkutan Darat (Organda) setempat.
 
Menurutnya, kebijakan menaikan tarif angkot mengkomodir keluhan sopir angkot dan pengusaha angkutan umum, serta meminimalisir gejolak ditengah masyarakat dan lumpuhnya aktifitas msyarakat.
 
“Meskipun belum ada surat edaran resmi, namun ini merupakan keputusan bersama dengan Organda untuk menaikan tarif diangka Rp 1000. Contohnya jika tarif sebelumnya Rp 5.000 untuk jarak jauh, sekarang menjadi Rp 6.000,” terangnya.

Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie mengungkapkan hal yang sama. Kenaikan ini boleh dilakukan asal tidak merugikan pihak lain seperti masyarakat selaku pengguna sarana angkutan umum.

“Boleh naik, namun tidak terlalu tinggi, dan tidak merugikan angkot. Angka ini menjadi angka yang tengah-tengah diputuskan Dishubkominfo dengan bersama Organda,” jelasnya.
 
Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo didampingi Wakil Presiden Jusuf Kalla dan sejumlah menteri Kabinet Kerja telah mengumumkan kenaikan harga BBM di Istana Negara, Jakarta.
 
Harga premium naik dari Rp 6.500 menjadi Rp 8.500 dan harga solar dari Rp 5.500 menjadi Rp 7.500. Ini berlaku mulai Selasa (18/11/2014) dan seterusnya.
 
AYO! TANGERANG CERDAS
Cara Dapat Bantuan PIP 2025 untuk Siswa SD hingga SMA, Segini Besarannya 

Cara Dapat Bantuan PIP 2025 untuk Siswa SD hingga SMA, Segini Besarannya 

Senin, 30 Juni 2025 | 11:49

Program Indonesia Pintar (PIP) ialah bantuan biaya pendidikan dari pemerintah yang ditujukan untuk siswa dari keluarga kurang mampu agar dapat menyelesaikan pendidikan 12 tahun.

TANGSEL
Fraksi PSI Pertanyakan Langkah Nyata OPD Tangsel Tindaklanjuti Temuan BPK

Fraksi PSI Pertanyakan Langkah Nyata OPD Tangsel Tindaklanjuti Temuan BPK

Senin, 30 Juni 2025 | 20:54

Ketua Fraksi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Tangerang Selatan Alex Prabu menanggapi serius hasil audit BPK Provinsi Banten atas Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Anggaran 2024 pada sejumlah Organisasi Perangkat Daerah

SPORT
Gelandang Persita Rifky Dwi Septiawan Dipinjamkan ke PSM Makassar untuk Liga 1 Musim 2025/2026

Gelandang Persita Rifky Dwi Septiawan Dipinjamkan ke PSM Makassar untuk Liga 1 Musim 2025/2026

Rabu, 25 Juni 2025 | 11:07

Gelandang Persita Tangerang Rifky Dwi Septiawan resmi bergabung dengan PSM Makassar dengan status pinjaman untuk kompetisi Liga 1 musim 2025/2026.

TOKOH
Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Dari Manajer Artis ke Pebisnis Kopi, Kiprah Firmansyah di Balik Kopi Tanggar

Selasa, 17 Juni 2025 | 12:05

Berbekal pengalaman panjang di industri hiburan sebagai manajer artis, Firmansyah kini menapaki dunia bisnis dengan membawa cita rasa kampung halamannya ke Kota Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill