Connect With Us

13 Penghuni Indekos Mesum Diamankan Satpol PP Tangsel

Denny Bagus Irawan | Kamis, 17 Maret 2016 | 15:17

Kepala Satpol PP Kota Tangsel Azhar Syam'un (Putri Rahmawati / TangerangNews)

TANGERANG SELATAN-Sebanyak 13 orang diamankan petugas Satpol PP Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dari tempat indekos yang diduga dijadikan tempat mesum.  

 

Lokasi indekos yang berlokasi di RT 7/1 Kelurahan Pondok Pucung, Kecamatan Pondok Aren tersebut, disewa untuk dijadikan tempat prostitusi terselubung.

 

“Hasil razia kami mendapatkan hasil 13 orang, sembilan diantaranya wanita dan 4 laki-laki. Dua pasangan kami tangkap basah sedang melakukan hubungan layaknya suami istri,” ujar Kasat Pol PP Kota Tangsel Azhar Syamun, Kamis (17/3).

 

Menurut Azhar, pemilik indekos tersebut telah lalai atau dengan sengaja menyalahgunakan peruntukan izin indekos menjadi tempat prostitusi.  “Kesalahan mereka menyalahgunakan peruntukan kos untuk prostitusi,” terang Azhar.

Satpol PP 

Pemilik indekos , kata Azhar, telah menyewakan tempatnya seperti halnya hotel atau losmen, ada tarif per tiga jam dan ada tarif per enam jam. Ada pun kamar yang disewakan berukuran paling kecil 3 x 4 meter dan paling besar 3 x 5 meter.

 

“Tarifnya bervariasi, antara Rp100 ribu sampai dengan Rp200 ribu, karena ada yang pakai AC dan ada yang pakai kipas angin, beda-beda lah,” tuturnya.

 

Dia juga menjelaskan, kenapa pihaknya melakukan razia, karena ada aduan dari masyarakat sekitar yang terganggu dengan indekos tersebut. Bahkan, sebelumnya Satpol PP Tangsel sempat melakukan rapat dengan warga sekitar.

 

“Makanya kami operasi siang karena mereka juga biasa short time, kalau malam saat kami grebek pada kabur, itu kami dapati dari warga, sehingga razia ini sukses,” terang Azhar.

 

PROPERTI
Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Property Expo di Supermal Karawaci, Paramount Petals Tawarkan Cashback Puluhan Juta

Rabu, 30 April 2025 | 16:21

Paramount Petals mengundang masyarakat untuk hadir dalam event Property Expo 2025 yang berlangsung pada 29 April hingga 11 Mei 2025 di Center Atrium lantai LG Supermal Karawaci Tangerang.

TANGSEL
Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Dibangun Akhir Tahun, PSEL di TPA Cipeucang Bakal Ubah 1.000 Ton Sampah Jadi Listrik 15,7 Megawatt

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:28

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) bersiap menghadirkan fasilitas pengolahan sampah modern, yang mampu mengolah hingga 1.000 ton sampah per hari dan mengubahnya menjadi energi listrik.

SPORT
Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Arena Olahraga Gelanggang Es dengan Airdome Terbesar se-Asia Tenggara Hadir di BSD City

Senin, 28 April 2025 | 22:50

Olahraga es tengah mengalami pertumbuhan yang cukup pesat di Indonesia, seiring meningkatnya minat masyarakat dalam aktivitas rekreasi hingga kompetisi.

KAB. TANGERANG
Balita di Tangerang Dibakar Pacar Ibunya Hanya karena Hubungan Tidak Direstui

Balita di Tangerang Dibakar Pacar Ibunya Hanya karena Hubungan Tidak Direstui

Kamis, 1 Mei 2025 | 22:08

Polisi mengungkap motif Heri Budiman, 38, membunuh dan membakar balita usia 5 tahun inisial MA di kontrakan wilayah Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill