Connect With Us

Jembatan Tol BSD Ambruk Ditabrak Trailer Pengangkut Crane

Denny Bagus Irawan | Minggu, 15 Mei 2016 | 23:00

Jembatan Tol BSD-Tangerang ambruk setelah ditabrak Trailer yang mengangkut Crane. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANG-Jembatan penyebarangan di Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) di KM 7 ambruk karena ditabrak truk trailer yang membawa crane. Peristiwa tersebut terjadi pada Minggu (15/5/2016) .

Hingga pukul 23.00 WIB, petugas Jasa Marga masih melakukan pengalihan lalu lintas, karena truk trailer tersebut belum bisa dievakuasi. Selain itu, bekas ambruk jembatan juga masih menghalangi badan jalan tol.

“Dapat kami informasikan kami masih melakukan evakuasi container yang membawa crane kilometer 7 Tol BSD-Tangerang. Arus lalu lintas sudah kami tutup baik dari arah Jakarta mengarah ke Serpong, kami alihkan ke Bintaro dan Pondok Aren. Begitu juga sebaliknya, karena membahayakan kami tutup juga,” ujar Solihun salah seorang petugas Jasa Marga.

Menurutnya, seluruh petugas baik dari Jasa Marga, Petugas Lalu Lintas dari Polres Tangsel serta dari PJR telah melakukan pengalihan jalan agar tidak melintasi jembatan penyeberangan yang di bawahnya terdapat tol tersebut.

“Petugas juga sudah berjaga-jaga di pintu masuk dan keluar untuk memberitahukan kepada pengendara,” tuturnya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Banten Jadi Provinsi dengan Mahasiswa Aktif Terbanyak, Tembus 1,6 Juta

Minggu, 20 Juli 2025 | 11:19

Berdasarkan data terbaru dari Badan Pusat Statistik (BPS), Banten menjadi provinsi dengan jumlah mahasiswa aktif terbanyak di Indonesia, yakni sebanyak 1.687.634 mahasiswa per tahun 2024.

OPINI
Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Birokrasi Lumpuh di Era VUCA Akibat Ajal Meritokrasi dan Kronisme Lokal

Jumat, 31 Oktober 2025 | 12:05

Sistem birokrasi Indonesia pasca-reformasi dibangun di atas optimisme tinggi terhadap meritokrasi. Konsep ini, yang secara ilmiah berarti sistem yang menempatkan seseorang berdasarkan kemampuan, keahlian, dan kinerja (merit), tertuang dalam UU ASN

TEKNO
Panduan Lengkap Cara Membaca Candlestick untuk Trader Futures

Panduan Lengkap Cara Membaca Candlestick untuk Trader Futures

Senin, 27 Oktober 2025 | 19:00

Memahami cara membaca candlestick adalah keterampilan dasar yang wajib dimiliki oleh setiap trader, terutama mereka yang terjun ke dalam dunia trading futures.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill