Connect With Us

Jemaah Haji Asal Ciputat Wafat di Madinah

Yudi Adiyatna | Jumat, 4 Agustus 2017 | 17:00

Ilustrasi Haji (Sumber Merdeka.com / TangerangNews)

TANGERANGNEWS.com-Kabar duka datang dari Jemaah Haji asal Kota Tangerang Selatan. Jumat (4/8/2017). Jamaah haji bernama Sarnata Sarun Ehsan  meninggal dunia di Madinah, Arab Saudi.

Jemaah asal  kloter 5 yang beralamat di Kampung Rawalele, RT2/7, Kelurahan Jombang, Kecamatan Ciputat tersebut merupakan rombongan 4 regu 13 Jamaah Darul Hikmah.

Kasie Pelayanan Haji dan Umrah Kementerian Agama Tangsel, Ade Sihabbudin kepada TangerangNews.com mengatakan, jemaah haji yang wafat di tanah suci tersebut berusia 85 tahun.  "Jemaah yang wafat berusia lanjut kelahiran 1942," ujar Ade.

Menurut Ade, berdasarkan informasi yang diproleh, wafatnya jemaah asal Ciputat tersebut disebabkan karena penyakit jantung. "Beliau wafat kena serangan jantung," ungkap Ade.(RAZ)

TANGSEL
Status Darurat Berakhir, Tumpukan Sampah Setinggi Atap Kembali Muncul di Pasar Ciputat Tangsel

Status Darurat Berakhir, Tumpukan Sampah Setinggi Atap Kembali Muncul di Pasar Ciputat Tangsel

Selasa, 6 Januari 2026 | 18:15

Status Tanggap Darurat Sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang berlangsung sejak 23 Desember 2025, nampaknya belum menjadi solusi instan bagi permasalahan sampah di wilayah tersebut.

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill