Connect With Us

Mardani Ali Sera Datangi Pemkot Tangsel

Yudi Adiyatna | Jumat, 31 Agustus 2018 | 13:03

Ketua tim Mardani Ali Sera beserta rombongan kunjungan kerja spesifik Komisi II DPR RI mendatangi Pusat Pemerintahan Kota Tangerang Selatan (Puspemkot Tangsel) di Jalan Maruga Raya, Serua, Ciputat, Jumat (31/8/2018). (TangerangNews.com/2018 / Yudi Adiyatna)

 

TANGERANGNEWS.com-Anggota Komisi II DPR RI, Mardani Ali Sera mendatangi Gedung Pusat Pemerintahan Kota Tangerang Selatan (Puspemkot Tangsel) di Jalan Maruga Raya, Serua, Ciputat, Jumat (31/8/2018).

Kedatangan Mardani dalam rangka melakukan kunjungan kerja bidang pelayanan publik ke jajaran Pemerintah Tangsel, bersama 12 anggota DPR RI lainnya. Mardani sendiri datang sebagai Ketua tim rombongan kunjungan kerja spesifik Komisi II tersebut 

"(Kunjungan ini) Mendasari kepada laporan ombudsman dan penilaian kinerja Menpan RB, Tangsel, Banyuwangi dan Semarang masuk ke dalam kategori kota yang sedang berkembang," ucap Mardani kepada wartawan usai melakukan rapat kerja bersama jajaran Pemkot Tangsel.

Lebih jauh anggota Fraksi PKS ini menjelaskan, sebagai kota berkembang yang pesat kemajuannya , maka perlu sekiranya wilayah lain mencontoh perkembangan-perkembangan yang telah dicapai demi kemajuan daerahnya. 

"Dan kalau mau indonesia maju maka 3 kota ini perlu dipelajari," ucap Mardani.

Pantauan Tangerangnews.com Mardani dan rombongan tiba di Gedung Puspemkot Tangsel sekitar pukul 09.00 WIB dan disambut langsung oleh Wakil Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie. Rombongan langsung menuju ke Lantai 4 Ruang Blandongan Gedung Puspemkot Tangsel.

Selain Mardani, rombongan komisi II DPR RI yang hadir menggunakan bus ini juga terlihat beberapa anggota lainnya seperti Henry Yosodiningrat, Zainudin Amali hingga Rufinus Hutahuruk.(RAZ/HRU)

TEKNO
Tidak Disangka, 10 Provinsi Ini Masih Gunakan Telepon Kabel, Banten Nomor 4

Tidak Disangka, 10 Provinsi Ini Masih Gunakan Telepon Kabel, Banten Nomor 4

Senin, 3 November 2025 | 19:39

Di tengah era serba digital dan dominasi ponsel pintar, penggunaan telepon kabel ternyata belum sepenuhnya punah di Indonesia.

BANDARA
Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Mulai 1 November Bandara Soetta Sediakan Jalur Jemput Premium di Terminal 2

Kamis, 30 Oktober 2025 | 16:57

Kabar gembira bagi pengguna jasa Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta), Kota Tangerang yang menginginkan layanan penjemputan lebih cepat dan nyaman.

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

BANTEN
Andra Soni Lantik 23 Pejabat, Jamaluddin Jadi Kepala Dindikbud Banten

Andra Soni Lantik 23 Pejabat, Jamaluddin Jadi Kepala Dindikbud Banten

Senin, 3 November 2025 | 15:51

Sebanyak, 23 pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Provinsi secara resmi dilantik oleh Gubernur Banten, Andra Soni, Gedung Negara Provinsi Banten, Senin 3 November 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill