Connect With Us

Ribuan Mahasiswa Baru UMJ Ciputat Pekikan Ganti Presiden

Yudi Adiyatna | Rabu, 29 Agustus 2018 | 18:00

Ketua MPR RI Zulkifli Hasan yang juga Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) menjadi pembicara di kegiatan masa orientasi mahasiswa baru di Universitas Muhamadiyah Jakarta (UMJ), Rabu (29/8/2018). (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Ribuan mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah Jakarta, Ciputat, Tangerang Selatan, lantang memekikkan Ganti Presiden saat menjawab pertanyaan Ketua MPR RI yang juga Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan, Rabu (29/8/2018).

Kompaknya pernyataan mahasiswa baru itu terjadi saat Zulkifli melontarkan sejumlah pertanyaan. Zulkifli tampil sebagai narasumber UKM Expo UMJ 2018.

Zulkifli yang mengenakan kemeja biru muda mengawali pidatonya dengan melempar sejumlah pertanyaan kepada mahasiswa, pertanyaan itu dijawab serempak oleh mahasiswa.

"Pilpres itu kan sederhana. Ganti Presiden atau lanjutkan dua kali, betul enggak?" kata Zulkifli saat mengawali pidatonya.

Mendapat pertanyaan itu, ribuan mahasiswa baru itu pun menjawab serempak dengan meneriakkan Ganti Presiden berkali-kali.

"Ganti, ganti, Presiden," jawab ribuan mahasiswa.

Wajah Zulkifli pun terlihat sumringah, lalu kembali memberikan pertanyaan kepada mahasiswa.

"Sekarang harga-harga kata bung Sandi tadi, naik apa turun?, Kalau harga-harga naik hidupnya susah apa senang. Ini curhat nih. Nah kalau hidupnya tambah susah lanjut apa ganti?" tanya Zulkifli lagi.

Mahasiswa pun kembali menjawab "ganti pak, ganti presidennya," seru mahasiswa kompak.

Kemudian, dia mengatakan, pertanyaan tersebut bukan sebuah kampanye politik, melainkan hanya sebatas pertanyaan semata. 

"Saya cuma nanya lho, enggak kampanye saya," katanya.

Kemudian, dia melanjutkan pidatonya dengan diawali permintaan tepuk tangan untuk Sandiaga Uno yang disebutnya sebagai anak muda yang keren dan ganteng. 

"Tepuk tangan dulu untuk Bang Sandi. Keren enggak, masih muda gitu, ganteng lagi. Kita tepuk tangan yang meriah, sekali lagi," tegas Zulkifli.

Selanjutnya, Zulkifli menyampaikan pesan kepada para mahasiswa baru bahwa mereka berpotensi menjadi orang besar seperti halnya para pendiri bangsa yang lahir dari dunia kampus. 

"Bangsa Indonesia lahir, didirikan oleh para intelektual. Orang-orang besar yang pemikirannya melampaui zamannya. Pendiri bangsa Indonesia adalah generasi intelektual terdidik, lahir dari kampus seperti teman-teman di sini," katanya.(MRI/RGI)

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

TANGSEL
TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

TPA Cipeucang Bikin Warga Kena ISPA dan Harga Rumah Turun, Pemkot Tangsel Didugat Rp21,6 miliar

Jumat, 30 Januari 2026 | 19:30

Warga RW 14 Kelurahan Rawabuntu, Serpong, resmi melayangkan gugatan class action terhadap Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) dan PT Bumi Serpong Damai (BSD).

KAB. TANGERANG
Warga Sepatan Edarkan Tramadol dan Hexymer Ilegal Modus Dagang Sayur

Warga Sepatan Edarkan Tramadol dan Hexymer Ilegal Modus Dagang Sayur

Jumat, 30 Januari 2026 | 18:30

Upaya pemberantasan peredaran obat keras tanpa izin edar kembali dilakukan jajaran Polres Metro Tangerang Kota.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill