Connect With Us

Andi Dara Minta Hapus Stigma Negatif Komunitas Motor

Yudi Adiyatna | Senin, 8 April 2019 | 11:54

Kegiatan Kongkow Bareng Bang Andi bersama Komunitas Satu Jiwa Indonesia di Waroeng Penyet, Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Minggu malam (7/4/2019). (TangerangNews/2019 / Yudi Adiyatna)

 

TANGERANGNEWS.com-Caleg DPR RI dari Partai Golkar Andi Achmad Dara, mengajak komunitas motor menghapuskan stigma negatif yang selama ini dialamatkan pada mereka, dengan cara memberikan pendidikan keselamatan berkendara bagi masyarakat.

Caleg yang maju dari Dapil Banten III meliputi Kota dan Kabupaten Tangerang juga Tangerang Selatan dengan nomor urut satu ini menjelaskan, selama ini diketahui ada stigma negatif terhadap komunitas motor.

Kegiatan Kongkow Bareng Bang Andi bersama Komunitas Satu Jiwa Indonesia di Waroeng Penyet, Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Minggu malam (7/4/2019).

Namun hal itu bisa ditepis dengan memberikan pendidikan ke masyarakat tentang pentingnya keselamatan berkendara. 

“Kita hapus stigma negatif di masyarakat. (Klub) Satu Jiwa adalah awal dari kesuksesan kita, bangun silaturahmi. Kalau lihat komunitas motor ini, saya ingat 40 tahun lalu saat ikut juga di klub motor. Saya bangga komunitas ini banyak kegiatan positifnya,” katanya saat acara Kongkow Bareng Bang Andi di Waroeng Penyet, Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Minggu malam (7/4/2019).

Mendengar itu, apresiasi dan dukungan pun diberikan atas perhatian anggota Komisi XI DPR RI ini, kepada komunitas motor.

Presiden Satu Jiwa Indonesia Bambang Prastio menilai, Andi Dara tulus merangkul seluruh elemen di masyarakat. Tak terkecuali komunitas motor di Tangerang Raya. 

“Sebenarnya sudah lama Pak Andi ingin kongkow bareng kami. Alhamdulillah malam ini akhirnya tercapai, kita bisa saling ngobrol dan bertukar pikiran,” kata Bambang.

Melalui pertemuan ini, Komunitas Satu Jiwa Indonesia dengan yakin memberikan dukungan terhadap Andi Achmad Dara sebagai sosok wakil rakyat yang patut dijadikan contoh.

“Tak ada lagi keraguan mendukung Bang Andi. Berkepribadian positif dan berwawasan luas,” tutur Bambang.(RAZ/HRU)

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

BANTEN
Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:03

Untuk pertama kalinya dalam sejarah sejak tahun 2005, perhelatan musik bergengsi Java Jazz Festival 2026 resmi akan digelar di luar Jakarta.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill