Connect With Us

Gerindra Tangsel Bantah Partainya Sudah Kantongi Bacalon Wali Kota

Rachman Deniansyah | Sabtu, 2 November 2019 | 11:31

Ilustrasi Partai Gerindra. (Suara.Com / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Dewan Pimpinan Cabang Partai Gerakan Indonesia Raya (DPC Gerindra) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) angkat bicara soal rumor bahwa partai tersebut telah mendukung salah satu pasangan bakal calon (bacalon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota pada Pilkada Tangsel 2020.

Hal tersebut dikatakan Sekretaris DPC Gerindra Tangsel Yudi Adi Wibowo.

"Kami nyatakan berita tersebut tidak benar," ujar Yudi kepada TangerangNews, Sabtu (2/11/2019).

Yudi membantah rumor yang beredar bahwa petinggi partai Gerindra, yakni Wakil Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat, Sufmi Dasco Ahmad telah memberikan dukungan kepada kepada salah satu pasangan bacalon yang akan berkontestasi di Pilkada Tangsel.

Kata dia, Sufmi Dasco tidak pernah memberikan mentoring secara khusus kepada individu calon.

"Oleh karena itu, setelah berkoordinasi dengan Wakil Ketua Umum Bapak Sufmi Dasco Ahmad, kami berkewajiban untuk mengklarifikasi dan meluruskan pemberitaan yang ada," imbuhnya. 

Baca Juga :

Ditambahkan Yudi, penjaringan bacalon Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang dibuka oleh partainya bersifat Umum dan terbuka bagi siapapun. 

"Partai Gerindra tidak mempunyai calon khusus, dan akan menetapkan calon setelah proses penjaringan terbuka," terangnya. 

Ia melanjutkan, komunikasi bacalon atau tim bacalon dengan pengurus partai baik di tingkat pusat maupun ranting, selalu diarahkan mengikuti semua proses yang sudah ditetapkan.

"Sehingga setiap bacalon wajib mengikuti mekanisme yang sudah ditentukan," pungkasnya.(RMI/HRU)

BANTEN
Awal 2026, Pertamina Turunkan Harga BBM di Banten

Awal 2026, Pertamina Turunkan Harga BBM di Banten

Kamis, 1 Januari 2026 | 19:56

PT Pertamina (Persero) resmi menyesuaikan harga bahan bakar minyak non-subsidi mulai 1 Januari 2026. Penurunan harga ini berlaku untuk sejumlah produk BBM, termasuk Pertamax, Pertamax Green 95, Pertamax Turbo, hingga BBM diesel non-subsidi

SPORT
Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Media Kanada Sebut PSSI Sudah Tunjuk John Herdman Tangani Timnas Indonesia, Gajinya Rp670 Juta per Bulan

Senin, 29 Desember 2025 | 07:11

Nama John Herdman dikabarkan semakin dekat untuk menempati kursi pelatih kepala Timnas Indonesia. Media Kanada, Waking The Red, melaporkan bahwa pelatih asal Inggris tersebut telah mencapai kesepakatan dengan PSSI

TEKNO
Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Abadikan Liburan Bak Fotografer Profesional, vivo V60 Series Hadirkan Teknologi Kamera ZEISS dan AI

Jumat, 26 Desember 2025 | 17:59

vivo Indonesia resmi menghadirkan vivo V60 Series, sebuah generasi baru smartphone yang dirancang khusus sebagai "holiday kit" terbaik, untuk mengabadikan momen liburan dengan lebih jernih, kreatif, dan bermakna.

PROPERTI
Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Ramaikan Libur Akhir Tahun, Paramount Gading Serpong Dihias Ornamen Natal

Selasa, 23 Desember 2025 | 10:50

Dalam rangka ikut meramaikan liburan akhir tahun, Paramount Gading Serpong menghadirkan berbagai ornamen tematik dan instalasi dekoratif khas Natal yang tersebar di kawasan hunian serta area komersial,

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill