Connect With Us

Warga Amankan Pelajar Bawa Celurit di Pamulang

Rachman Deniansyah | Senin, 16 Desember 2019 | 18:18

Warga setempat saat mengamankan pelajar yang membawa sebilah celurit yang hendak tawuran di Jalan Raya Siliwangi, Pamulang, Tangerang Selatan, Senin (16/12/2019). (TangerangNews/2019 / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pelajar salah satu Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Pamulang diamankan warga saat kepergok hendak tawuran di Jalan Raya Siliwangi, Pamulang, Tangerang Selatan, Senin (16/12/2019).

Saat diamankan, MA, 17, kedapatan membawa sebilah celurit berukuran cukup besar. 

Kanit Reskrim Polsek Pamulang Iptu Totok Riyanto mengatakan, pelajar itu diamankan saat hendak menyerang pelajar lain yang berada di wilayah Pamulang.

"Belum tawuran, baru lihat pelajar yang kumpul-kumpul saja terus dia turun (mau menyerang)," kata Totok saat dihubungi TangerangNews , Senin (16/12/2019).

Baca Juga :

Totok menuturkan, saat turun dari kendaraan roda dua, MA yang masih menggunakan seragam sekolah itu pun langsung diamankan warga. 

Spontan, MA pun membuang celuritnya. Polisi yang mendapatkan laporan dari masyarakat langsung menuju ke lokasi. 

"Saat itu kami amankan pelajar yang bawa sajam, satu orang. Sudah kita amankan," kata Totok.

Kini pelajar tersebut telah dibawa ke Polsek Pamulang beserta barang bukti celurit untuk pemeriksaan lebih lanjut.(RMI/HRU)

PROPERTI
Gen Z dan Milenial Jadi Pasar Potensial Properti Berkonsep ESG

Gen Z dan Milenial Jadi Pasar Potensial Properti Berkonsep ESG

Rabu, 24 Juli 2024 | 23:01

Dalam beberapa tahun terakhir, penerapan konsep environmental, social, governance (ESG) sudah menjadi fokus pengembang properti di Tanah Air, seiring dengan tren konsumen yang mengarah kepada produk berkelanjutan.

TOKOH
Innalilahi, Wapres Ke-9 Hamzah Haz Tutup Usia

Innalilahi, Wapres Ke-9 Hamzah Haz Tutup Usia

Rabu, 24 Juli 2024 | 14:18

Wakil Presiden (wapres) ke-9 Republik Indonesia, Hamzah Haz dikabarkan tutup usia pada Rabu, 24 Juli 2024 di Klinik Tegalan, sekira pukul 09.30 pagi tadi.

OPINI
Judi Online Merusak Generasi dan Mengancam Negeri

Judi Online Merusak Generasi dan Mengancam Negeri

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:33

Maraknya judi online hingga merambah kalangan anak-anak ini dikarenakan betapa mudahnya akses melalui internet. Wajar saja karena ini sejalan dengan revolusi industri ala kapitalis saat ini.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill