Connect With Us

Besok, 600 Masjid di Tangsel Gelar Salat Idul Adha

Rachman Deniansyah | Kamis, 30 Juli 2020 | 16:39

Kepala Kantor Kementerian Agama Wilayah Tangerang Selatan, Abdul Rojak saat di wawancarai awak media, Tangsel, Kamis (30/7/2020). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Meski masih di tengah pandemi COVID-19, Pemerintah Kota Tangsel memperbolehkan 600 masjid di wilayah tersebut menggelar salat Idhul Adha 1441 Hijriah yang jatuh pada Jumat (31/7/2020) besok.

Hal itu dikatakan Kepala Kantor Kementerian Agama Wilayah Tangerang Selatan, Abdul Rojak saat dikonfirmasi, Kamis (30/7/2020). 

"Hampir semuanya (masjid di Tangsel) menggelar (salat Idul Adha), seperti Masjid Al Mujahidin di Pamulang, Masjid Bani Umar di Pondok Aren, Masjid Agung Al Jihad di Ciputat, Pemkot (Tangsel), dan salat di lapangan depan kantor Pemkot," kata Rojak.

Namun, warga tetap diingatkan untuk menjaga diri dari bahaya penularan virus Corona. Protokol kesehatan pun harus tetap diutamakan.

"Seperti jaga jarak, cuci tangan, pakai masker, tidak bersalaman. Kemudian juga harus membawa sajadah sendiri," ucapnya. 

Sementara itu, untuk pelaksanaan penyembelihan hewan kurban, Rojak mengimbau kepada masyarakat agar tidak sampai terjadi kerumunan orang.

"Ya (boleh), seperti biasa saja. Tapi dengan protokol kesehatan, tidak berkerumun saat penyembelihan hewan kurban. Petugasnya dipastikan sehat setelah sebelumnya di-rapid test oleh Dinas Kesehatan dan diukur suhu tubuhnya saat akan menyembelih (hewan kurban)," pungkasnya. (RMI/RAC)

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

OPINI
Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Bukan Kandang Setan, Tapi Benteng Digital

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:22

Argumentasi yang dibangun oleh Khikmawanto mengenai urgensi pembuatan "Kandang Setan" di Kota Tangerang memang terdengar seperti sebuah kejujuran yang menyentak di tengah kelesuan moralitas publik.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill