Connect With Us

Azizah-Ruhammaben Gelar Deklarasi di Situ Gintung

Rachman Deniansyah | Rabu, 2 September 2020 | 22:07

Suasana Deklarasi pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Siti Nur Azizah-Ruhammaben di Pulau Situ Gintung, Cireundeu, Ciputat Timur, Tangsel, Rabu (2/8/2020). (TangerangNews.com / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Deklarasi pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Siti Nur Azizah-Ruhammaben digelar di Pulau Situ Gintung, Cireundeu, Ciputat Timur, Tangsel, Rabu (2/8/2020).

Mengusung konsep deklarasi dari dalam mobil (Drive-in), Azizah mengeklaim bahwa cara tersebut menjadi konsep pertama yang dihadirkan. 

"Betul-betul menghadirkan ide-ide yang terbarukan. Dan ini mungkin menjadi deklarasi yang pertama di dunia. Deklarasi dengan konsep drive-in," ujarnya dari atas panggung.

Melalui konsep itu, ia berniat ingin menghadirkan sebuah deklarasi yang tetap mematuhi protokol COVID-19. 

Suasana Deklarasi pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Siti Nur Azizah-Ruhammaben di Pulau Situ Gintung, Cireundeu, Ciputat Timur, Tangsel, Rabu (2/8/2020).

"Dan saya harapkan, apa yang dilakukan pada hari ini, dapat memutus mata rantai penyebaran COVID-19 yang kini sedang kita hadapi," harapnya. 

Namun pantauan TangerangNews, terobosan Azizah tersebut belum membuahkan hasil seperti konsep yang diusung. Di antara puluhan mobil yang berjajar, terlihat kerumunan massa di depan panggung. Sambil mengibarkan bendera partai, mereka terhanyut dalam euforia deklarasi tersebut. 

"Tentu kita terus mengingatkan. Terus, terus tidak boleh bosan. Ini adalah salah satu konsep, mungkin akan banyak tumbuh konsep-konsep lainnya. Agar kita tetap bisa beraktivitas, tetap bisa menjaga dan melindungi masyarakat dari COVID-19," kata Azizah.(RMI/HRU)

BANDARA
Begini Kesiapan Bandara Soekarno-Hatta Layani Keberangkatan Jemaah Haji 2025

Begini Kesiapan Bandara Soekarno-Hatta Layani Keberangkatan Jemaah Haji 2025

Kamis, 1 Mei 2025 | 20:46

Menyambut musim haji tahun 1446 Hijriah/2025 Masehi, PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Cabang Bandara Internasional Soekarno-Hatta menyatakan kesiapan penuh, dalam mendukung kelancaran pelayanan keberangkatan jemaah haji.

NASIONAL
Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Lulusan 10 Jurusan Kuliah Ini Sulit Cari Kerja, Kenapa Bisa?

Kamis, 1 Mei 2025 | 12:16

Tak sedikit mahasiswa yang baru sadar setelah lulus, bahwa jurusan kuliah yang dipilih ternyata tidak memberikan peluang kerja yang besar. Padahal, biaya kuliah bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah. Lalu kenapa bisa begitu?

TEKNO
Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Rekomendasi 15 Aplikasi Kasir Android Terbaik di Indonesia

Minggu, 27 April 2025 | 21:20

Kemajuan teknologi telah merubah aktivitas manusia. Berkat teknologi semua kegiatan menjadi lebih mudah. Begitu juga dalam transaksi atau bisnis. Saat ini kamu bisa mengelola manajemen perusahaan hanya dengan aplikasi kasir.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill