Connect With Us

Akhirnya, Polisi Ringkus 2 Pelaku Jambret HP & Tusuk Bocah di Ciputat Tangerang

Rachman Deniansyah | Senin, 26 Oktober 2020 | 15:22

Bocah perempuan yang dijambret di Sawah Baru, Ciputat, Kota Tangerang Selatan. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Dua pria pelaku penjambretan yang tega menusuk seorang bocah perempuan di wilayah Sawah Baru, Ciputat, Tangerang Selatan, berhasil ditangkap, Minggu (25/10/2020) kemarin. 

 

Hal tersebut dibenarkan Kapolsek Ciputat Timur Kompol Endy Mahandika, saat dikonfirmasi, Senin (26/10/2020). 

"Ya benar. Sudah, Alhamdulillah berkat doa teman-teman semuanya," ungkap Endy. 

 

Endy mengatakan, pelaku yang terdiri dari dua orang berhasil ditangkap di dua tempat berbeda. 

 

"Dua pelaku, SF dan MA. Keduanya laki-laki. Satu ditangkap di daerah Ciputat. Satu pelaku lagi di daerah Sukabumi. Dia sudah kabur ke sana," tuturnya. 

 

Saat ini, kedua pelaku masih menjalani pemeriksaan di Mapolsek Ciputat Timur. 

 

Sebelumnya, kedua pelaku nekat menjambret ponsel seorang bocah perempuan di Sawah Baru, Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Minggu (18/10/2020) lalu. 

 

Korban yang sempat melawan pun harus mendapat perlakuan kasar dari kedua pelaku. Bocah berinisial WN yang saat itu sedang berolahraga harus mengalami sayatan di lengannya hingga berlumuran darah.(RAZ/HRU)

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

KOTA TANGERANG
2 Pria Diciduk di Warung Kopi Batuceper, Edarkan 2.160 Butir Tramadol

2 Pria Diciduk di Warung Kopi Batuceper, Edarkan 2.160 Butir Tramadol

Jumat, 16 Januari 2026 | 19:58

Unit Reskrim Polsek Batuceper, Polres Metro Tangerang Kota, mengungkap kasus peredaran sediaan farmasi tanpa izin.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill