Connect With Us

COVID-19 Masih Mewabah, Stok Darah di Tangsel Mulai Membaik

Rachman Deniansyah | Kamis, 12 November 2020 | 19:06

Kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang Selatan. (TangerangNews / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang Selatan memastikan bahwa ketersediaan kantong darah tetap aman meski di tengah pandemi COVID-19. 

 

Hal tersebut dijelaskan Kelapa Unit Donor Darah (UDD) PMI Kota Tangsel Suhara Manullang, Kamis (12/11/2020). 

 

Menurutnya, jumlah ketersediaan kantong darah kini mulai membaik usai sempat mengalami kelangkaan saat awal COVID-19 mewabah. 

 

"Ketersediaan darah sudah mulai membaik dengan bertambahnya pemahaman masyarakat bahwa donor darah itu adalah baik. Donor tak dilarang pada masa pandemi COVID-19 dengan tetap mematuhi protokol kesehatan," jelas Suhara di Kantor PMI Kota Tangsel, Serpong, Tangsel.

 

Atas pemahaman itu, jumlah pendonor pun kini mulai meningkat. 

 

"Seiring dengan bertambahnya pemahaman dan berkurangnya ketakutan untuk donor,  kita bersyukur untuk ketersediaan mulai terjaga," imbuhnya.

 

Menurut catatannya hingga November mendatang,  terdapat ratusan kantong darah yang siap untuk ditransfusikan kepada yang membutuhkan.

HIBURAN
Onad dan Istrinya Ditangkap Usai Pakai Ekstasi di Ciputat

Onad dan Istrinya Ditangkap Usai Pakai Ekstasi di Ciputat

Minggu, 2 November 2025 | 19:51

Artis sekaligus musisi Leonardo Arya atau Onadio Leonardo ditangap aparat Polres Metro Jakarta Barat terkait dengan kasus penyalahgunaan narkoba.

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

TEKNO
Panduan Lengkap Cara Membaca Candlestick untuk Trader Futures

Panduan Lengkap Cara Membaca Candlestick untuk Trader Futures

Senin, 27 Oktober 2025 | 19:00

Memahami cara membaca candlestick adalah keterampilan dasar yang wajib dimiliki oleh setiap trader, terutama mereka yang terjun ke dalam dunia trading futures.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill