Connect With Us

Pembunuh Wanita Terbungkus Kain di Tangsel Kabur ke Gunung

Rachman Deniansyah | Senin, 23 November 2020 | 16:24

Kapolres Tangsel AKBP Iman Setiawan. (TangerangNews / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Sejak Agustus lalu, kasus pembunuhan wanita berinisial HY yang jasadnya ditemukan terbungkus kain di Jalan Kebantenan, RT3/8, Kecamatab Pondok Aren, Tangerang Selatan, belum juga terungkap. 

 

Setelah hampir tiga bulan kasusnya berjalan, pelaku pembunuhan yang identitasnya sudah diketahui itu, belum juga mampu ditangkap. 

 

Saat dikonfirmasi, Kapolres Tangsel AKBP Iman Setiawan mengatakan bahwa pelaku masih dalam pengejaran. 

 

Namun dalam pengejaran itu, pihaknya mengalami kesulitan lantaran pelaku bersembunyi di pegunungan. 

"Tersangka sudah kita ketahui identitasnya lari ke dalam atau ke atas gunung dan memang di sini ada kendala kan di sana," ungkap Iman di Mapolres Tangsel, Senin (23/11/2020). 

 

Menurut penyelidikannya itu, pelaku melarikan diri hingga ke pegunungan di Pulau Jawa.

 

"Tepatnya gunung di wilayah Jawa Tengah," imbuhnyan 

 

Sebelumnya, penemuan jasad HY yang sudah dalam keadaan terbungkus kain itu sempat menggegerkan warga Jalan Kebantenan RT3/8, Pondok Aren, Tangerang Selatan, 25 Agustus 2020 lalu.

 

Jasad HY yang sudah dalam kondisi mengenaskan itu, ditemukan lantaran para warga mencium bau tak sedap yang begitu menyengat. Korban diduga telah dibunuh sejak tiga hari lalu.

 

Korban ditemukan di dalam kontrakan yang ditinggali oleh terduga pelaku yang tak lain adalah kekasihnya sendiri berinisial NZ.

OPINI
Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Kepemimpinan Otentik Kepala Daerah

Senin, 28 April 2025 | 17:39

Pilkada Serentak 2024 melahirkan Banyak Kepala daerah Terpilih sebagai Pemimpin Politik di daerah. Dampaknya adalah budaya retreat atau Pembekalan Yang dilaksanakan oleh Presiden RI melalui kementerian Dalam Negri kepada kepala daerah terpilih

BANTEN
Pembiayaan Program SMA Swasta Gratis di Banten Dibagi 2 Klaster, Tangerang Raya Paling Besar

Pembiayaan Program SMA Swasta Gratis di Banten Dibagi 2 Klaster, Tangerang Raya Paling Besar

Jumat, 2 Mei 2025 | 20:51

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten meluncurkan Program Sekolah Gratis untuk SMA, SMK dan SKh swasta, Jumat 2 Mei 2025.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pemkab Tangerang Canangkan Sekolah Swasta Gratis untuk SD dan SMP, Target 5 Tahun Merata 

Pemkab Tangerang Canangkan Sekolah Swasta Gratis untuk SD dan SMP, Target 5 Tahun Merata 

Jumat, 2 Mei 2025 | 18:51

Pemerintah Kabupaten Tangerang resmi mencanangkan program sekolah gratis bagi siswa SD dan SMP swasta umum secara bertahap mulai tahun 2025.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill