Connect With Us

Puluhan Pasien COVID-19 Bakal Nyoblos Pilkada Tangsel di RLC

Rachman Deniansyah | Senin, 7 Desember 2020 | 15:38

Rumah lawan COVID-19 di Tangsel. (TangerangNews / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Puluhan pasien terinfeksi COVID-19 harus menjalani pencoblosan Pilkada 2020 langsung di lokasi karantina Rumah Lawan COVID-19 (RLC) Tangerang Selatan, pada 9 Desember mendatang. 

 

Koodinator RLC Tangsel Suhara Manulang mengatakan, sementara ini menurut catatannya terdapat 42 pasien asal Tangsel yang nantinya akan menjalani pencoblosan. 

 

"Data terakhir pada Minggu (6/12/2020) kemarin, ada 42 pasien yang akan mencoblos di Rumah Lawan Covid-19," ucap Suhara di Gedung Palang Merah Indonesia (PMI) Tangsel, Senin (7/12/2020).

 

Data itu pun kini sudah diserahkan kepada pihak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangsel. 

 

Meski demikian, data pasien itu akan dapat berubah sewaktu-waktu. Tergantung ada atau tidaknya data penambahan kasus positif COVID-19 di Tangsel. 

"Hari ini dan juga besok masih ada kemungkinan yang masuk lagi. Makanya saya sudah koordinasi sama KPPS itu nanti bagaimana. Teknisnya dari mereka apakah pakai KTP saja atau seperti apa," paparnya. 

 

Rencananya, proses pencoblosan akan dilakukan di poliklinik yang tersedia di rumah karantina pasien COVID-19 itu. 

 

"Saya ajak tim (KPU) tinjau ke lokasi. Tinggal kita atur tempat kan ini masalah zona merah. Nunggu alur pencoblosannya bagaimana, kan gitu," pungkasnya.

TEKNO
Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Honda Vario 125 Generasi Terbaru Resmi Diluncurkan, Tampil Lebih Sporty dengan Gaya Street

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:37

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) membuka awal tahun dengan menghadirkan penyegaran di segmen skutik 125 cc. Melalui gelaran Regional Public Launching, resmi memperkenalkan All New Honda Vario 125

KAB. TANGERANG
Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Jumat, 16 Januari 2026 | 19:39

Akibat banjir yang terjadi sejak hari Minggu 11 Januari 2026 hingga Jumat 16 Januari 2026, sebanyak 119 desa yang terletak di Kabupaten Tangerang terendam.

WISATA
Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Long Weekend, Polisi Berlakukan Ganjil Genap di Jalur Puncak 15–18 Januari 2026 

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:15

Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas berupa sistem ganjil genap di Jalur Puncak, Bogor, Jawa Barat, selama akhir pekan panjang, terhitung Kamis hingga Minggu, 15–18 Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill