Connect With Us

Bau Bangkai Menyengat, Mayat Membusuk di Ruko Pondok Aren

Rachman Deniansyah | Senin, 24 Mei 2021 | 21:45

Anggota kepolisian saat menunjuk mayat seorang pria berinisial BYM, 45 di salah satu ruko yang terkunci, Senin (24/5/2021) sore. (@TangerangNews / Polsek Pondok Aren)

TANGERANGNEWS.com-Warga di sekitar Jalan Panti Asuhan RT 06 RW 05, Jurangmangu Barat, Pondok Aren, Tangerang Selatan, digegerkan dengan ada penemuan sesosok mayat berjenis kelamin pria di salah satu ruko yang terkunci, Senin (24/5/2021) sore. 

Kondisi jasad pria yang diketahui berinisial BYM, 45 itu, ditemukan warga sudah dalam kondisi yang sangat mengenaskan. 

Korban ditemukan sudah dalam kondisi yang membusuk, serta terkunci di ruangan ruko tersebut. 

Anggota kepolisian saat menunjuk mayat seorang pria berinisial BYM, 45 di salah satu ruko yang terkunci, Senin (24/5/2021) sore.

Saat dikonfirmasi, Kanit Reskrim Polsek Pondok Aren Iptu Rony Setiawan membenarkan adanya penemuan mayat membusuk tersebut. 

Rony menerangkan, penemuan itu bermula saat adanya warga yang mencium bau busuk, berasal dari salah stau ruko yang terkunci. 

Anggota kepolisian saat menunjuk mayat seorang pria berinisial BYM, 45 di salah satu ruko yang terkunci, Senin (24/5/2021) sore.

"Awalnya ada warga sudah itu (mencium), terus lapor ke Polsek. Kemudian kita bongkar itu pintu. Ternyata sudah terdapat mayat itu sudah meninggal," ujar Rony kepada TangerangNews.com saat dihubungi. 

Melihat kondisi mayat yang sudah membusuk itu, ia menduga bahwa korban telah kehilangan nyawa sejak tiga hari lalu. 

Anggota kepolisian saat menunjuk mayat seorang pria berinisial BYM, 45 di salah satu ruko yang terkunci, Senin (24/5/2021) sore.

"Infonya sudah tiga hari yang lalu dia meninggal. Baru ditemukan tadi sore itu. Sudah membusuk. Rukonya itu terkunci, makanya kan tadi manggil RT setempat untuk menyaksikan beserta keluarganya," tuturnya. 

Dari kondisi korban itu, Rony menduga bahwa korban meninggal dunia lantaran sakit yang dideritanya. 

Atas penemuan itu, polisi pun langsung membawa jasad korban untuk dimandikan di RSUD Tangerang. 

"Sakitnya kurang tahu karena apa. Surat pernyataannya sedang dibuat oleh keluarganya," pungkasnya. (RED/RAC)

OPINI
Kandang Setan di Kota Akhlak

Kandang Setan di Kota Akhlak

Rabu, 21 Januari 2026 | 17:52

Tangerang dengan stempel "Akhlakul Karimah"-nya itu ibarat seorang pria yang pakai setelan jas rapi dan wangi parfum surga, tapi diam-diam menyembunyikan luka borok bernanah di balik celananya.

BISNIS
Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Pasar Tekstil Cipadu Tangerang Kian Sepi Pembeli, Pedagang Ngos-ngosan Bertahan

Rabu, 21 Januari 2026 | 09:35

Pasar Cipadu, Kota Tangerang yang dahulu dikenal sebagai sentra kain dan pakaian terbesar di wilayah Tangerang tampak semakin sepi, dengan banyak kios tutup dan arus pengunjung yang jauh berkurang.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

KOTA TANGERANG
Kerahkan 200 Personel, Pemkot Tangerang Bongkar Lapak PKL yang Bikin Macet di Pasar Sipon

Kerahkan 200 Personel, Pemkot Tangerang Bongkar Lapak PKL yang Bikin Macet di Pasar Sipon

Rabu, 21 Januari 2026 | 20:32

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang kembali menerjunkan petugas gabungan untuk menertibkan kawasan Pasar Sipon dari pedagang kali lima (PKL) liar di sepanjang Jalan Irigasi Sipon, Cipondoh, Kota Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill