Connect With Us

Sempat Diteriaki Petugas, Pria di Ciputat Ditemukan Tewas Tersambar Kereta

Rachman Deniansyah | Rabu, 9 Juni 2021 | 15:51

Jasad Mr. X yang ditemukan tewas tersambar kereta ditemukan petugas di pinggir rel perlintasan kereta api KM 20, Pondok Ranji, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, Selasa, 8 Juni 2021. (@TangerangNews / Humas Polsek Ciputat Timur)

TANGERANGNEWS.com-Seorang pria yang belum diketahui identitasnya ditemukan tewas tersambar kereta. Jasadnya yang telah berlumuran darah itu ditemukan petugas di pinggir rel perlintasan kereta api KM 20, Pondok Ranji, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, Selasa, 8 Juni 2021. 

Penemuan jasad Mr. X itu pun turut dibenarkan Kanit Reskrim Polsek Ciputat Timur AKP Hitler Napitupulu saat dikonfirmasi awak media, Rabu, 9 Juni 2021. 

"Benar, korban ditemukan sekitar pukul 17.30 WIB. Korban berjenis kelamin laki - laki. Umurnya diperkirakan berusia 20 tahun," ujar Hitler. 

Jasad korban, pertama kali ditemukan oleh petugas Pengatur Perjalanan Kereta Api (PPKA) dan masinis. 

"Bahwa ada korban yang diduga pejalan kaki tergeletak akibat diduga terserempet kereta," katanya. 

Setelah dicek kebenarannya oleh petugas, ternyata benar terdapat jasad korban yang kondisinya telah berlumuran darah. 

Jasad Mr. X yang ditemukan tewas tersambar kereta ditemukan petugas di pinggir rel perlintasan kereta api KM 20, Pondok Ranji, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, Selasa, 8 Juni 2021.

"Selanjutnya dilakukan pemeriksaan. Korban mengalami luka di bagian kepala dan tangan kiri patah. Kemudian Polres Tangerang Selatan mengambil sidik jari korban, dan dilakukan pencarian terhadap keluarga," tuturnya. 

Namun saat dilakukan pencarian, tak ada satupun warga yang mengenal korban. 

"Karena tidak ada yang kenal, selanjutnya (korban) dikirim ke Rumah Sakit Fatmawati," tuturnya. 

Sementara itu menurut informasi yang dihimpun, sebelum peristiwa maut itu terjadi, korban telah terlihat berdiri dan duduk di sekitar rel perlintasan kereta api. 

Bahkan, korban pun sempat diteriaki oleh petugas keamanan Stasiun Pondok Ranji. 

Namun takdir berkata lain, meski telah diperingatkan korban tetap berada di sekitar rel hingga akhirnya jasad korban ditemukan dalam kondisi yang mengenaskan. 

"Bagi yang mengenali korban, silahkan koordinasi dengan kami, Polsek Ciputat Timur atau langsung ke RS Fatmawati," pungkasnya. (RED/RAC)

TANGSEL
Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Atasi Sampah, Pemkot Tangsel Targetkan Seluruh Fasilitas Publik hingga Perkantoran Dipasang Biopori

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:33

Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (DCKTR) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kini bersiap mereplikasi secara masif Program Biopori sebagai upaya mengatasi krisis sampah yang terjadi di wilayah tersebut.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill