Connect With Us

Enam Kapolsek di Tangerang Dimutasi, Simak Daftarnya

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 7 November 2022 | 15:52

Ilustrasi kapolsek. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Enam jabatan kepala kepolisian sektor (kapolsek) di wilayah hukum Tangerang Raya meliputi Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, dan Kabupaten Tangerang dimutasi.

Keenam perwira menengah yang bertugas di Polda Metro Jaya tersebut masuk dalam daftar mutasi 731 personel.

Kapolsek di wilayah Tangerang yang dimutasi yakni, Kapolsek Tangerang, Kapolsek Sepatan, Kapolsek Pondok Aren, Kapolsek Pamulang, Kapolsek Pakuhaji, dan Kapolsek Legok.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan mengatakan mutasi ratusan personel ini dalam rangka penyegaran personel.

“Adanya surat telegram Kapolda Metro Jaya terkait pemberhentian dan pengangkatan dalam jabatan serta penempatan lulusan personel setelah melalui Dikbang (Sespimen dan SIP) ini, di antaranya dalam rangka promosi jabatan untuk kenaikan pangkat periode Januari 2021 sejumlah 98 personel,” jelas Zulpan dikutip Senin, 7 November 2022.

BACA JUGA: Cegah Penyimpangan, Kapolres Metro Tangerang Sidak Fasilitas Pelayanan

Rotasi ini juga dilakukan karena ada usulan dari kapolres dalam rangka kebutuhan organisasi. Selain itu, mutasi dilakukan untuk menempatkan perwira yang baru lulus Sespimen dan SIP 2022.

“Kemudian ada usulan dari para kapolres dan kasatker dalam rangka kebutuhan organisasi, serta penempatan perwira lulusan Sespimen dan SIP tahun 2022 yang masuk ke Polda Metro Jaya,” katanya.

Berikut daftar enam kapolsek di Tangerang yang dimutasi:

1. Kapolsek Tangerang yang sebelumnya dijabat oleh Kompol Suroto diganti oleh AKP Suyatno.

2. Kapolsek Sepatan AKP Suyatno digantikan oleh AKP Sriyono

3. Kapolsek Pondok Aren yang sebelumnya dijabat Kompol Dimas Aditya, digantikan oleh Kompol M Endy Mahandika

4. Kapolsek Pamulang Kompol M Endy Mahandika kini digantikan oleh Kompol Ade Candra

5. Kapolsek Pakuhaji Polres Metro Tangerang Kota AKP Zuhri Mustofa dimutasikan sebagai Pama Polres Metro Tangerang Kota

6. Kapolsek Legok Polres Tangerang Selatan dari AKP Budi Harjono digantikan oleh AKP Agung Dwi Cahyo. Sebelumnya, Agung menjabat sebagai Pasiops Detasemen Gegana Satrbrimob Polda Metro Jaya.

TEKNO
Panduan Lengkap Cara Membaca Candlestick untuk Trader Futures

Panduan Lengkap Cara Membaca Candlestick untuk Trader Futures

Senin, 27 Oktober 2025 | 19:00

Memahami cara membaca candlestick adalah keterampilan dasar yang wajib dimiliki oleh setiap trader, terutama mereka yang terjun ke dalam dunia trading futures.

BISNIS
Jangan Lewatkan Festival Gawai Dayak 2025 di Hampton Square, Ada Tari, Kuliner, dan Pawai Budaya

Jangan Lewatkan Festival Gawai Dayak 2025 di Hampton Square, Ada Tari, Kuliner, dan Pawai Budaya

Minggu, 2 November 2025 | 16:29

Suasana Borneo kini hadir di Gading Serpong. Festival Budaya Gawai Forum Dayak Kalimantan Barat Jakarta (FDKJ) 2025 resmi digelar di Hampton Square Paramount Gading Serpong mulai 31 Oktober hingga 9 November 2025.

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill