Connect With Us

Dirjen Imigrasi Minta Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Tangerang Tingkatkan Pelayanan

Fahrul Dwi Putra | Sabtu, 29 April 2023 | 10:53

Kantor Imigrasi Tangerang. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Direktur Jenderal (Dirjen) Imigrasi, Silmy Karim melakukan sidak ke Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Tangerang pada Jumat, 28 April 2023 lalu.

Dalam sidak tersebut, Dirjen Imigrasi meminta pihak Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Tangerang untuk lebih meningkatkan dan memaksimalkan kualitas pelayanan.

“Gedung Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Tangerang merupakan salah satu gedung kantor imigrasi yang paling baik,” ujar Silmy dikutip dari okezone.com Sabtu, 29 April 2023.

Meski begitu, Silmy meminta agar setiap fasilitas dirawat dan dilakukan pemeliharaan dengan baik agar memberikan nilai tambah bagi Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Tangerang

“Dalam hal ini, perlu dilakukan pemeliharaan yang baik dan terus memperbaiki yang masih kurang baik. Saya harap fasilitas yang ada betul-betul dijaga dan ditingkatkan lagi untuk memaksimalkan tugas dan pekerjaan pelayanan keimigrasian,” imbuhnya.

Pimpinan perlu menyusun strategi, kata Silmy, dengan mengetahui permasalahan di lapangan agar pelayanan Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Tangerang menjadi semakin baik.

Silmy mendorong agar para petugas imigrasi tidak segan untuk melaporkan permasalahan sehingga dapat diselesaikan secara seksama demi kebaikan bersama.

“Saya minta agar jajaran selalu dapat memberikan pelayanan prima, terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan dan memberikan kepuasan yang sangat baik kepada masyarakat yang membutuhkan jasa pelayanan keimigrasian,” kata dia.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Tangerang, Rakha Sukma Purnama menyambut baik kedatangan Direktur Jenderal Imigrasi dalam sidak tersebut.

Rakha pun berterima kasih lantaran diberi arahan serta apresiasi dalam kunjungan yang dilakukan oleh Dirjen Imigrasi dan rombongannya. Ia pun berkomitmen agar berusaha meningkatkan pelayanan Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Tangerang.

"Kami berkomitmen untuk terus berusaha meningkatkan pelayanan kepada masyarakat guna menunjang dan mempertahankan citra positif Kemenkumhan khususnya Direktorat Jenderal Imigrasi" pungkasnya.

WISATA
Oseng Endok Tawarkan Angkringan Modern bagi Pecinta Kuliner Malam

Oseng Endok Tawarkan Angkringan Modern bagi Pecinta Kuliner Malam

Rabu, 19 November 2025 | 10:24

Di tengah perubahan gaya hidup masyarakat urban yang semakin dinamis, sebuah kedai bernama Oseng Endok mencoba menawarkan pengalaman baru dalam menikmati kuliner khas Indonesia melalui konsep angkringan modern.

BANTEN
Sekda Ungkap Banyak Aset Tanah Pemprov Banten Dikuasai Pihak Ketiga hingga Sertifikat Tumpang Tindih

Sekda Ungkap Banyak Aset Tanah Pemprov Banten Dikuasai Pihak Ketiga hingga Sertifikat Tumpang Tindih

Jumat, 21 November 2025 | 11:17

Sekretaris Daerah (Sekda) Banten Deden Apriandi membeberkan sejumlah masalah krusial yang ditemukan dalam peninjauan aset Barang Milik Daerah (BMD), khususnya aset tanah.

KOTA TANGERANG
Muhammadiyah Tangerang dan Potensi yang Belum Tuntas - Mengapa Milad Harus Jadi Titik Balik

Muhammadiyah Tangerang dan Potensi yang Belum Tuntas - Mengapa Milad Harus Jadi Titik Balik

Jumat, 21 November 2025 | 11:22

Perayaan Milad ke-113 (18 November 2025 ) Muhammadiyah telah berlalu. Ini adalah momen sakral, bukan sekadar penanda bertambahnya usia, tetapi sebuah panggilan sejarah untuk merenungkan sejauh mana komitmen kita terhadap tema besar tahun ini

TANGSEL
Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Kamis, 20 November 2025 | 15:38

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Tangsel kembali menghadirkan Dekranasda “Tangsel Art Festival 2025”, yang digelar pada 20-23 November 2025 di Bintaro Jaya Xchange Mall 1.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill