Connect With Us

Kecelakaan Maut di Graha Raya Serpong Akibat Pengemudi Innova Kurang Konsentrasi

Rangga Agung Zuliansyah, Yanto | Senin, 13 Januari 2025 | 15:27

Kecelakaan motor dan mobil di Jalan Boulevard Graha Raya, Pakujaya, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Sabtu 11 Januari 2025, sore. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Polres Tangsel membeberkan kronologi kecelakaan tragis yang menewaskan pegendara motor di Jalan Boulevard Graha Raya, Pakujaya, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Senin 13 Januari 2025.

Kanit Lakalantas Polres Tangsel Ipda Marulloh menjelaskan berdasarkan hasil pengecekan TKP dan keterangan saksi, diperoleh informasi semula kendaraan minibus Toyota Innova yang dikemudikan oleh R, 48, melaju dari arah Graha Raya menuju Ciledug melalui Jalan Boulevard Graha Raya.

Diduga R hilang konsentrasi, yang mengakibatkan kecelakaan lalu lintas dengan sepeda motor yang dikendarai HK dan ditumpangi H.

"Korban penumpang sepeda motor, H, meninggal dunia di lokasi. Sedangkan HK luka cukup parah," ujar Marulloh.

Selain menabrak motor, mobil juga menabrak pohon hingga terguling dan ringsek. Namun pengemudi mobil dan dua penumpangnya tidak mengalami luka.

"Akibat dari kejadian kecelakaan lalu lintas tersebut HK di bawa ke RS Insan Permata dan H yang tewas dibawa ke RSUD Kab.Tangerang untuk visum," imbuh Marulloh.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

BANDARA
Bandara Soekarno-Hatta Masuk Daftar Top 50 Global Megahubs 2025

Bandara Soekarno-Hatta Masuk Daftar Top 50 Global Megahubs 2025

Rabu, 5 November 2025 | 19:04

Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) Tangerang dan I Gusti Ngurah Rai Bali masuk ke dalam daftar Megahubs 2025 yang dirilis OAG Aviation, penyedia data penerbangan global terkemuka asal Inggris.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

TANGSEL
Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Kamis, 6 November 2025 | 21:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Institut Teknologi Indonesia (ITI) untuk mencari solusi pengangkutan dan penanganan cairan limbah hasil timbunan sampah di TPA Cipeucang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill