Connect With Us

Pasar Modern BSD Jadi Acuan Revitalisasi

| Jumat, 5 April 2013 | 16:49

Pasar Modern BSD. (tangerangnews / rangga)

TANGSEL- Pedagang di sejumlah pasar modern BSD di Kota Tangsel diminta untuk mengedepankan kebersihan dan kesehatan sesuai dengan namanya. Hal tersebut untuk meningkatkan daya jual beli konsumen.
 
Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri,  Srie Agustina mengatakan,  ada beberapa parameter yang membedakan Pasar BSD dengan pasar tradisional.
 
Pasar ini dapat menjadi acuan dalam hal pembangunan fisik maupun pengelolaan pasar tradisional. "Bentuk bangunan yang permanen serta pengaturan zoning yang jelas. Kedua, sistem pengelolaan yang teratur dan modern, komputerisasi, sistem keamanan yang ketat. Ketiga, Sumber Daya Manusia yang berkualitas," ungkapnya di Pasar Moder BSD, Serpong, Kota Tangsel, Jumat (5/4).

 Dikatakannya pada 2012 lalu, jumlah pasar percontohan yang dikembangkan menjadi 20 lokasi dan pada tahun 2013, jumlahnya kembali bertambah sebanyak 23 lokasi.
 
Salah satunya adalah pasar modern BSD. "Dengan membandingkan konsep pembangunan dan pengelolaan yang telah diterapkan oleh Pasar BSD dan pasar percontohan, diharapkan program pengembangan revitalisasi pasar tradisional dapat berhasil secara optimal," ujarnya.
 
Untuk Kota Tangsel, kata dia, pasar Ciputat bakal di revitalisasi. Namun, sebelumnya, harus melihat administrasi lokasi. Apakah bermasalah dengan lahannya atau tidak. "Kami akan melihat dahulu keberadaan pasar akan direvitalisasi," katanya.
 
Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany menuturkan untuk permasalahan pasar tradisional masih terkendala belum diserah terimakannya aset dar Kabupaten induk, Kabupaten Tangerang. "Saya berharap aset pasar tradisional pada November ini diserahkan kepada Pemkot Tangsel," ujarnya.
 
 Jumlah pasar tradisonal di Kota Tangsel ada enam pasar yang belum diserahkan untuk dikelola Pemkot Tangsel. Keenamnya, yakni Pasar Ciputat, Serpong, Jombang, Cimanggis, Cireundeu dan pasar Bintaro.
 
Sedangkan salah satu pasar yang sedang dibangun oleh Pemkot Tangsel yakni Pasar Jengkol yang berada di kecamatan Setu. "Kalau sudah diserahterimakan aset pasar tradisional, kami bakal merevitalisasi. Untuk pasar Jengkol saat ini sedang dalam pembangunan," terangnya. (KWN)
KOTA TANGERANG
BPBD Kota Tangerang 16 Menit Padamkan Truk Bermuatan Kaleng Bekas yang Terbakar di Daan Mogot

BPBD Kota Tangerang 16 Menit Padamkan Truk Bermuatan Kaleng Bekas yang Terbakar di Daan Mogot

Senin, 3 November 2025 | 11:45

Kebakaran sebuah truk bermuatan kaleng bekas terjadi di Jalan Daan Mogot, Kota Tangerang, pada Senin, 3 November 2025.

TEKNO
Panduan Lengkap Cara Membaca Candlestick untuk Trader Futures

Panduan Lengkap Cara Membaca Candlestick untuk Trader Futures

Senin, 27 Oktober 2025 | 19:00

Memahami cara membaca candlestick adalah keterampilan dasar yang wajib dimiliki oleh setiap trader, terutama mereka yang terjun ke dalam dunia trading futures.

TOKOH
Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Kabar Duka, Ketua KONI Banten Edi Ariadi Meninggal Dunia di RS Siloam Karawaci

Senin, 8 September 2025 | 08:52

Kabar duka datang dari keluarga besar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten. Ketua Umum KONI Banten, Edi Ariadi, yang juga mantan Wali Kota Cilegon periode 2016-2021, meninggal dunia pada Senin, 8 September 2025, pagi.

WISATA
10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

10 Rekomendasi Kuliner Pesisir Timur Indonesia yang Wajib Dicoba di FKS 2025

Selasa, 16 September 2025 | 19:15

Festival Kuliner Serpong (FKS) 2025 kembali hadir memanjakan lidah para penggemar kuliner yang berlangsung di Area Parkir Selatan Summarecon Mall Serpong (SMS) Tangerang, selama 28 Agustus hingga 28 September 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill