Connect With Us

Oishi! 5 Rekomendasi Ramen Enak di BSD Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Minggu, 6 November 2022 | 10:17

Ilustrasi ramen. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Ramen merupakan makanan asal Jepang yang menjadi salah satu favorit warga Tangerang, lantaran rasanya cukup cocok di lidah.

Ramen biasanya disajikan berupa mi yang disiram kuah kaldu dan diberi beragam topping.

Di Tangerang banyak tersedia kedai-kedai ramen di berbagai wilayah. Paling banyak berada di kawasan elit seperti BSD atau Alam Sutera.

Berikut beberapa rekomendasi Ramen di BSD Tangerang yang menghadirkan rasa autentik dan unik seperti dilansir dari idntimes.com, Minggu 6 November 2022:

 

Seirock-Ya

Berlokasi di Jalan BSD Raya Utama, Pagedangan, Kecamatan Pagedangan, Kabupatan Tangerang. Seirock-Ya menawarkan berbagai pilihan ramen.

Menu yang dapat dipilih mulai dari shoyu ramen, shio ramen, tan-tan ramen, hingga spicy ramen. Tak hanya itu, terdapat juga pilihan nasi yaitu curry rice, mentaimayo rice, hingga chicken katsu don.

Seirock-Ya buka setiap hari mulai pukul 10.00-09.30 WIB.

 

Ichiro Ramen

Ichiro Ramen berada di AEON Mall BSD, Jalan BSD Raya Utama, Pagedangan, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang. Ichiro Ramen memiliki keunikan yakni dapat menambah mi sepuasanya dan juga dapat memilih jenis mi sesuai yang diinginkan

Menu-menu ramen yang ditawarkan dengan cita rasa autentik di dalamnya, seperti butao, midorio, akao, kosho, dan masih banyak lagi. Pengunjung dapat memilihi pilihan pedas dengan 4 spicy level yang dapat kalian pilih, yaitu normal L1, mild L1, spicy L1, very spicy L1.

Ichiro Ramen beroperasi setiap hari mulai pukul 10.00-22.00 WIB.

 

Midori Japanese Restaurant

Restoran ramen ini beralamatkan di Lengkong Wetan, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan, dengan berbagai pilihan menu, seperti gyu ramen, katsu curry ramen, miso ramen hingga spicy tori ramen.

Selain ramen, tersedia menu seperti sushi, sashimi, bento dan masih banyak hidangan Jepang lainnya. Jam operasionalnya dibuka setiap hari 10.00-21.00 WIB.

 

Ikkudo Ichi

AEON Mall BSD memang mengambil konsep mal ala unsur Jepang, sehingga tak mengherankan banyak ditemui kedai dan restoran ramen, salah satunya adallah Ikkudo Ichi.

Dengan tekstur rasa ramennya yang lezat, restoran dengan banyak penikmat ini memberikan kebebasan untuk menentukan sendiri mi yang digunakan dalam ramen.

Ikkudo Ichi memiliki menu andalan, yakni tori signature dengan harga Rp39 ribu saja. Bagi pecinta pedas, tori kara miso dan tori kara dapat menjadi pilihan.

Menu favorit yang wajib kalian coba di sini yaitu tori signature mereka yang dibanderol dengan harga Rp39 ribu. Jika kalian suka yang pedas-pedas, kalian dapat memesan tori kara miso dan juga tori kara.

Jika penasaran, Ikkudo Ichi buka setiap hari mulai pukul 10.00-21.00 WIB.

 

Uchino Shokudo

Berlokasi di Jalan BSD Raya Utama, Pagedangan, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangeran. Uchini Shokudoo menghadirkan rasa ramen yng autentik.

Beef miso ramen, beef soyu ramen, beef black pepper ramen hingga dry ramen adalah ragam pilihan ramen yang wajib dicoba, dengan harga yang dibanderol mulai dari Rp64 ribu.

Selain itu, tempat makan bernuansa simpel dan kasual sehingga menyantap ramen semakin nikmat. Uchino Shokudo dapat dikunjungi setiap hari mulai pukul 10.00-21.00 WIB.

Itulah beberapa rekomendasi ramen yang ada di BSD Tangerang, yang mana favoritmu?

NASIONAL
PMK Baru Atur Pencairan Dana Desa Wajib Sertakan Pembentukan Koperasi Merah Putih

PMK Baru Atur Pencairan Dana Desa Wajib Sertakan Pembentukan Koperasi Merah Putih

Kamis, 27 November 2025 | 10:59

Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa resmi mengubah ketentuan pencairan dana desa melalui PMK Nomor 81 Tahun 2025.

BANTEN
Tim Pembina Samsat Wilayah Hukum Polda Metro Jaya Sepakati Program Penguatan Pelayanan

Tim Pembina Samsat Wilayah Hukum Polda Metro Jaya Sepakati Program Penguatan Pelayanan

Kamis, 27 November 2025 | 19:29

Tim Pembina Samsat wilayah hukum Polda Metro Jaya menggelar rapat koordinasi untuk mengevaluasi pelaksanaan program layanan pada 2025 serta menyusun dan menyepakati rencana program penguatan pelayanan tahun mendatang.

KAB. TANGERANG
Kementerian PUPR Gelontorkan Rp100 Miliar untuk Pembangunan Underpass Bitung, Ditarget Rampung 2027

Kementerian PUPR Gelontorkan Rp100 Miliar untuk Pembangunan Underpass Bitung, Ditarget Rampung 2027

Kamis, 27 November 2025 | 13:50

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mengalokasikan anggaran sebesar Rp100 milliar untuk pembangunan underpass di Bitung Kabupaten Tangerang.

WISATA
Sambut Malam Tahun Baru 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Perayaan Bertema Galactic Countdown

Sambut Malam Tahun Baru 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Perayaan Bertema Galactic Countdown

Sabtu, 22 November 2025 | 18:24

Dalam rangka merayakan malam pergantian tahun, Atria Hotel Gading Serpong Tangerang menghadirkan paket khusus bertema Galactic Countdown 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill