Connect With Us

Mahasiswa Ini Tak Percaya Bisa Kembali di Indonesia

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 5 April 2015 | 19:14

14 WNI dari Yaman Tiba di Tanah Air Disambut Menlu (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANG-Salah satu mahasiswa asal Indonesia yang berhasil dievakuasi dari Yaman, Ginda Hasibuan, 24, mengaku tidak percaya bisa kembali ke tanah air. Pasalnya kondisi di sana sudah tidak kondusif karena adanya konflik.

"Kondisi sudah darurat, tempat berlindung tidak ada jaminan aman. Jadi saya masih kayak nggak yakin saja sudah pulang ke Indonesia," kata warga asal Medan ini saat tiba di Common Lounge Terminal 2 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Minggu (5/4).

Ginda yang kuliah di Universitas Darul Ulum Hudaidah ini menceritakan kondisi yang mencekam selama bertahan di sana.
"Setiap malam ada lima belas kali serangan pesawat ke kota Hudaidah yang jaraknya sekitar 2 Km dari Universitas saya," jelasnya.

Karena adanya konflik tersebut, Ginda mengaku, sudah satu minggu tidak istirahat. Selama itu bertahan di Universitas hingga akhirnya dijemput tim evakuasi Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) RI. "Banyak yang dievakuasi dari Kota Hudaida. Di Kota Jizan juga ada sekitar 300 orang yang belum pulang," katanya.

Meski sudah pulang, dia berharap bisa kembali lagi ke Universitasnya. Pasalnya, sebentar lagi dia akan diwisuda. "Kalau kondisi sudah aman, pengen-nya balik lagi. Saya sudah kuliah tiga tahun, sayang sebentar lagi wisuda. Di Universitas juga masiha da 15 mahasiswa asal Indonesia yang bertahan," pungkasnya.

AYO! TANGERANG CERDAS
Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Ini Jadwal dan Mata Pelajaran yang Diujikan Pada TKA SD dan SMP 2026

Senin, 5 Januari 2026 | 11:12

Tes Kemampuan Akademik atau TKA kembali akan dilaksanakan pada 2026 untuk jenjang SD dan SMP. Pelaksanaan asesmen ini dijadwalkan berlangsung pada April 2026 dan dapat diikuti peserta didik dari jalur pendidikan formal, nonformal, maupun informal.

NASIONAL
Bahlil Pastikan Bensin Campur Etanol 10 Persen Berlaku Mulai 2028

Bahlil Pastikan Bensin Campur Etanol 10 Persen Berlaku Mulai 2028

Jumat, 9 Januari 2026 | 12:23

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menargetkan kebijakan pencampuran etanol sebesar 10 persen ke dalam bahan bakar minyak jenis bensin atau E10 mulai diberlakukan paling lambat pada 2028.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill