Connect With Us

Abu Vulkanik Menebal, Pesawat Sriwijaya Air ke Malang dari Soetta Delay 7 Jam

Dena Perdana | Jumat, 15 Juli 2016 | 18:00

Penumpang Sri Wijaya Air terlihat kesal karena belum ada kepastian mereka kapan akan berangkat. (@TangerangNews.com 2016 / Raden Bagus Irawan)

 

TANGERANGNews.com- Akibat abu vulkanik Gunung Bromo yang menebal, pesawat Sriwijaya Air dengan nomor penerbangan SJ 246 dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Bandara Abdulrachman Saleh di Malang mengalami delay tujuh jam, Jumat (15/7/2016).

Hal itu dibenarkan petugas Office In Charge (OIC) Terminal 1 Bandara Soekarno-Hatta, Supriyadi kepada wartawawan. “Benar delay, karena bandara di Malang ditutup. Awalnya ada rencana dialihkan penerbangannya ke Surabaya, namun di Bandara Juanda lagi belum ada slot," katanya.

Sementara itu, di Terminal 1 Bandara Soekarno-Hatta, tampak ruang boarding pesawat Sriwijaya Air sudah penuh dengan penumpang. Mereka mulai marah dan meminta penjelasan kapan mereka akan diterbangkan.

“Besok baru dibuka bandara di Malang, kita masih menunggu update juga,” terangnya.

 

 

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

KOTA TANGERANG
Ubah Limbah Jadi Berkah, Alfamart Hadirkan Mesin Pengumpul Minyak Jelantah di Tangerang

Ubah Limbah Jadi Berkah, Alfamart Hadirkan Mesin Pengumpul Minyak Jelantah di Tangerang

Selasa, 27 Januari 2026 | 23:40

Masalah limbah minyak goreng bekas atau minyak jelantah yang sering kali mencemari lingkungan kini menemukan solusi inovatif.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill