Connect With Us

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Rangga Agung Zuliansyah | Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

PT Courts Retail Indonesia (COURTS) hadir lebih dekat hunian masyarakat di Bintaro Jaya Xchange Mall 1, Kota Tangsel. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

Sebab, PT Courts Retail Indonesia (COURTS) hadir lebih dekat dengan membuka gerai terbarunya di Bintaro Jaya Xchange Mall 1, Tangerang Selatan (Tangsel), Kamis 22 Januari 2026.

Lewat ekspansi ini, COURTS membawa misi strategis untuk menjawab kebutuhan masyarakat suburban yang kini lebih mengutamakan efisiensi dan kemudahan akses.

 

Strategi Ritel Dekat Hunian

CEO COURTS Indonesia Hendrianto Halim menjelaskan kehadiran mereka di Bintaro merupakan respons atas perubahan perilaku konsumen.

Masyarakat saat ini cenderung memilih pusat perbelanjaan yang terintegrasi langsung dengan kawasan hunian mereka.

"Kami melihat adanya pergeseran kebutuhan masyarakat urban yang menginginkan akses ritel yang lebih dekat dengan tempat tinggal mereka," ujar Hendrianto.

Gerai yang berlokasi di Basement 1 South Lobby BXc Mall 1 ini sebenarnya telah melakukan soft opening sejak 19 Desember 2025 lalu.

Namun, peresmian besar ini menandai kesiapan penuh COURTS dalam menyajikan pengalaman belanja satu atap (one-stop shopping).

 

Manjakan Konsumen dengan Konsep Terpadu dan Omnichannel

Di gerai baru ini, pelanggan tidak perlu berpindah-pindah lantai untuk melengkapi isi rumah. COURTS menata seluruh produk unggulannya dalam satu area terpadu, mula dari produk elektronik rumah tangga seperti televisi, mesin cuci, pendingin ruangan, dan lemari es, serta furnitur berupa matras dan sofa

"Seluruh kategori tersebut ditata dalam satu area terpadu untuk memberikan kemudahan eksplorasi bagi pelanggan," ujar Hendrianto.

Tak hanya mengandalkan toko fisik, COURTS yang merupakan bagian dari Nojima Asia Pacific Limited asal Jepang ini juga mengusung strategi Omnichannel.

Artinya, pelanggan diberikan fleksibilitas penuh untuk memilih produk melalui kanal digital dan menyelesaikannya di toko, atau sebaliknya, demi pengalaman belanja yang tanpa hambatan.

 

Mengapa Bintaro Jaya Xchange?

Pemilihan lokasi di BXc Mall bukan tanpa alasan. Kawasan ini telah berkembang menjadi pusat gaya hidup paling strategis di Tangerang Selatan.

"Dengan pertumbuhan hunian yang masif di sekitarnya, kehadiran COURTS diharapkan menjadi solusi praktis bagi keluarga muda dan masyarakat urban dalam memenuhi kebutuhan rumah tangga dengan standar pelayanan internasional." tutur Hendrianto.

Sejak hadir di Indonesia pada 2014, COURTS terus membuktikan adaptabilitasnya. Pembukaan gerai Bintaro ini menjadi bukti nyata bahwa ritel fisik masih menjadi primadona, asalkan mampu berada di waktu dan lokasi yang tepat bagi konsumennya.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

BISNIS
Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Dekati Kawasan Hunian, COURTS Buka Gerai One-Stop Shopping di Bintaro Xchange

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

Warga urban Jakarta dan sekitarnya tidak lagi harus menembus macet menuju pusat kota, untuk belanja kebutuhan perlengkapan rumah tangga.

TANGSEL
Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Buntut Guru Lecehkan Siswa, Seluruh PAUD hingga SMP di Tangsel Bakal Dipasang CCTV

Kamis, 22 Januari 2026 | 20:09

Geram atas kasus pelecehan seksual yang menimpa puluhan siswa di SDN Rawabuntu 01 Serpong, Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie, langsung mengambil langkah tegas.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill