Connect With Us

26 UKM di Sekitar Bandara Soekarno-Hatta Diguyur Rp675 Juta

Ray | Senin, 31 Juli 2017 | 16:00

PT Angkasa Pura II memberikan bantuan usaha kepada 26 Anggota pemilik usaha kecil menengah (UKM), Senin (31/7/2017). (@TangerangNews2017 / Ray)

TANGERANGNEWS.com-Kantor Cabang Utama (KCU) PT Angkasa Pura II menyalurkan bantuan usaha sebesar Rp675 juta kepada warga yang tinggal di sekitar Bandara Internasional Soekarno-Hatta, melalui Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL), Senin (31/7/2017).

Adapaun mitra binaan yang mendapat bantuan penyaluran tahap II di 2017 tersebut sebanyak 26 pemilik usaha kecil menengah (UKM). Bantuan tersebut diberikan langsung di ruang Cendrawasih Kantor Cabang Utama Bandara Soekarno-Hatta.

Branch Communications Manager PT AP II Bandara Soekarno-Hatta Dewandono Prasetyo Nugroho menjelaskan, nilai bantuan yang disalurkan kepada masing-masing UKM tersebut bervariasi, bergantung kepada jenis usaha dan kemampuan pengembalian pinjaman.

“Program kemitraan ini untuk mengembangkan UKM sehingga bisa meningkatkan daya saing dan memacu perekonomian masyarakat,” tutur Prasetyo. 

Prasetyo mengatakan, pinjaman lunak kepada pengusaha kecil dan menangah tersebut diberikan dengan suku bunga enam persen per tahun dengan masa angsuran maksimal 24 bulan. “Besaran yang disalurkan nominalnya variatif,  sesuai dengan kebutuhan masing - masing mitra binaan, sekitar Rp10 hingga Rp50 juta,” katanya.

Adapun mitra binaan yang diberikan bantuan dengan jenis usaha sektor jasa, industri hingga perikanan.  Sementara untuk bantuan kali ini, menyesar kepada  12 warga Kota Tangerang dan 14 warga Kabupaten Tangerang.

Menurutnya, dana pinjaman yang disalurkan ini sejalan dengan keputusan menteri BUMN No Per 08/MBU/2013 Tanggal 10 September 2013 yang menyatakan setiap BUMN diharuskan menjadi mitra, bagi pengusaha kecil dan menengah di wilayah BUMN tersebut, melalui Program Kemitraan dan Bina Lingkungan.

Manajer Program Kemitraan dan Bina Lingkungan Komarudin mengatakan, dari total 26 mitra binaan yang mendapatkan bantuan, 12 diantaranya merupakan mitra binaan lanjutan. Setiap mitra binaan yang akan mendapatkan bantuan, harus memenuhi syarat terlebih dahulu seperti diperiksa kebenaran usahanya. Hal itu dimaksudkan agar tidak terjadi pemberian bantuan fiktif.

“Kita pun memberikan bantuan kepada pengusaha lainnya untuk mengembangkan usahanya. Jadi seluruh pengusaha kecil di Kota/Kabupaten  Tangerang dan Tangsel akan mendapatkan bantuan melalui program ini," jelasnya.(RAZ)

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

NASIONAL
PLN Dorong Integritas Pasar Karbon Indonesia dalam Forum COP30 di Brasil

PLN Dorong Integritas Pasar Karbon Indonesia dalam Forum COP30 di Brasil

Rabu, 19 November 2025 | 17:59

PT PLN (Persero) turut mengambil peran dalam pengembangan pasar karbon Indonesia yang terhubung dengan standar internasional melalui diskusi panel bertajuk Scalling-Up Carbon Markets Opportunities for Global Collaboration

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill