Connect With Us

Wanita Berhijab Tewas di Area Bandara Soekarno-Hatta

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 19 November 2017 | 11:00

Korban Siti Romlah, 19, tewas dalam kecelakaan di Jalan P-2, Bandara Soekarno-Hatta. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com - Seorang wanita berhijab ditemukan tewas di Jalan P-2, Bandara Soekarno-Hatta, Sabtu (18/11/2017) malam. Wanita tersebut  tewas akibat terlindas bus.

Diketahui, wanita berkerudung tersebut bernama Siti Romlah, 19, yang sedang berboncengan bersama dengan rekannya Windasari, 19, menggunakan sepeda motor Honda Beat bernopol B-3231-CHF. Korban berniat  pulang, seusai bekerja menuju rumahnya di Teluknaga, Kabupaten Tangerang.

Peristiwa memilukan itu berawal pada pukul 19.20 WIB. Bus Hino PPD bernopol B-7887-TGB yang dikemudikan Mohamad Saripudin melaju dari arah Terminal 3 menuju Jakarta dengan melalui Jalan  P2 dan berada di jalur 1.

Setelah di Jalan P2   tepatnya didepan pintu masuk SPBU,  mereka melintas.  Namun, tiba-tiba motor korban menyenggol bus.

"Motornya nyenggol badan samping sebelah kiri dari Bus, dan motor itu mengalami oleng dan terjatuh hingga pengendara serta penumpang terpental," kata Kabag Humas Polresta Bandara Soekarno-Hatta Ipda Prayogo melalui keterangan tertulisnya, Minggu (19/11/2017).

Akibat terpental, Siti Romlah pun terlindas ban belakang sebelah kiri bus hingga meninggal dunia.  Sedangkan Windasari hanya mengalami luka-luka.

"Windasari dibawa ke Klinik KKP untuk mendapatkan perawatan dan Siti Romlah dibawa ke RSUD Tangerang Untuk dilakukan Visum," ujar Prayogo.(DBI/HRU)

KAB. TANGERANG
Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Usai Lebaran, 1.274 Pendatang Masuk ke Kabupaten Tangerang

Jumat, 26 April 2024 | 22:48

Usai Lebaran 2024. sebanyak 1.274 jiwa penduduk baru tercatat datang ke wilayah Kabupaten Tangerang.

NASIONAL
Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Awas Penipuan, Ini Ciri-ciri Petugas Resmi PLN

Kamis, 25 April 2024 | 18:19

Tindak kejahatan dengan modus penipuan kian marak terjadi, salah satunya ialah mengaku sebagai petugas PLN.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

SPORT
Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Turnamen Voli PLN Mobile Proliga 2024 Resmi Dimulai

Sabtu, 27 April 2024 | 18:58

Salah satu turnamen voli paling bergengsi, PLN Mobile Proliga 2024 resmi dimulai, di GOR Amongrogo, Yogyakarta pada Kamis, 25 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill